241 Atlet di Gresik Divaksin Dosis Pertama

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 10 Mei 2021 18:17 WIB

241 Atlet di Gresik Divaksin Dosis Pertama

i

Para atlet menunggu giliran untuk vaksinasi dosis satu.

 

SURABAYAPAGI.COM, Gresik - Ratusan atlet di Gresik menjalani vaksinasi di Gedung Wahana Ekspresi Pusponegoro (WEP), Jalan Jaksa Agung Suprapto, Gresik, Senin (10/5/2021). 

Baca Juga: JIIPE Peduli Salurkan 2000 Paket Sembako bagi Anak Yatim dan Dhuafa

Kali ini, ada 241 atlet dari beberapa cabang olahraga (cabor) di bawah pembinaan KONI Gresik yang menjalani vaksin dosis satu.

Ketua KONI Kabupaten Gresik, dr. Anis Ambiyo Putri menyatakan, vaksinasi untuk para atlet sebagai bentuk dukungan KONI terhadap program vaksinasi yang dicanangkan Presiden RI Joko Widodo untuk memutus mata rantai sebaran Covid-19.

"Vaksin ini adalah bagian dari ikhtiar KONI Gresik untuk mencegah agar para atlet tak terpapar Covid-19, dan sebagai bentuk dukungan terhadap kebijakan pemerintah untuk membantu dalam memutus mata rantai sebaran Covid-19 di Kabupaten Gresik," ucap Anis.

Baca Juga: Korban Gempa di Bawean dan Tuban Terima Bantuan

Ia mengajak semua atlet yang telah melakukan vaksin agar tetap mengikuti anjuran pemerintah dengan menjalankan protokol kesehatan (prokes) untuk mencegah covid-19.

Anis berharap dengan masifnya vaksinasi yang dilakukan Pemkab Gresik, sebaran covid di kota pudak bisa cepat dikendalikan, dan tren masyarakat yang terkena covid terus menurun. "Semoga Allah SWT segera memberikan pertolongan, dan covid segera sirna dari bumi Gresik dan Indonesia," harapnya.

 

Baca Juga: Melalui Mudik Gratis, Pemkab Gresik Jemput 326 Santri Ponpes Tebu Ireng

 

 

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU