2 Pelaku Pembakar Terduga Maling Motor Tertangkap

author surabayapagi.com

- Pewarta

Rabu, 20 Okt 2021 19:18 WIB

2 Pelaku Pembakar Terduga Maling Motor Tertangkap

i

N dan MH, pelaku pembakaran yang berhasil diamankan polisi.

SURABAYAPAGI.COM, Bangkalan - Masih ingatkah dengan aksi main hakim sendiri yang terjadi di Bangkalan beberapa waktu lalu. Dalam aksi tersebut, seorang terduga pelaku curanmor tewas setelah dibakar massa.

Setelah melakukan penyelidikan, Polres Bangkalan akhirnya berhasil meringkus dua pelaku dan telah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus tersebut. Kedua pelaku yakni N (60) dan MH (71).

Baca Juga: Kapolres Pasuruan Kota Berhasil Ungkap Kasus Pembunuhan hingga Curanmor di Bulan Ramadhan

"Saat ini masih dua orang tersangka yang berhasil kami amankan. Terkait tersangka lainnya, masih kita tunggu hasil pemeriksaan selanjutnya," ujar Kapolres Bangkalan AKBP Alith Alarino saat konferensi pers di Mapolres Bangkalan, Selasa (19/10/2021).

Alith mengungkapkan, hingga saat ini belum ditemukan bukti jika korban melakukan pencurian. Hal tersebut diketahui dari keterangan beberapa saksi yang tidak merasa kehilangan.

"Ini bukan pembunuhan berencana, hanya pembunuhan biasa. Ancaman hukumannya sekitar kurang lebih 20 tahun," ujarnya.

Baca Juga: Dua Pelaku Pembunuhan di Pakis Berhasil Diringkus Satreskrim Polres Malang

Kasatreskrim Polres Bangkalan, AKP Sigit Nursiyo Dwiyugo mengungkapkan, kedua tersangka yang berhasil diamankan itu berperan sebagai pengikat dan pembakar korban.

"Lokasi kejadian memang dekat dengan bengkel dan kios bensin. Jadi mereka mengikat korban menggunakan tali dari timba sumur dan mengambil bensin dari kios tanpa diketahui oleh pemiliknya," ungkapnya.

Baca Juga: Dipenuhi Kejanggalan, Saksi Perampokan Tragis di Desa Imaan Gresik Ditemukan Tewas di Kebun Jagung

Menurut Alith, kasus pembakaran terduga maling motor ini masih terus dikembangkan. Untuk itu, tidak menutup kemungkinan tersangka akan bertambah lagi. Ia juga menghimbau agar para pelaku lainnya untuk segera menyerahkan diri.

"Ke depannya, kami siap bersinergi dengan lintas sektoral baik forkopimda, tokoh ulama, tokoh masyarakat, dan lainnya untuk mewujudkan situasi tentram di Bangkalan," pungkasnya.

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU