Yuk Mampir di 7 Tempat Wisata Romantis Surabaya

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 12 Apr 2018 09:27 WIB

Yuk Mampir di 7 Tempat Wisata Romantis Surabaya

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Boleh jadi Surabaya bukanlah destinasi pilihan berbulan madu bagi pasangan yang baru menikah. Surabaya memang lebih populer sebagai tujuan bisnis dan wisata keluarga daripada bulan madu. Meski demikian, Anda dan pasangan tetap bisa menghabiskan waktu bersama di 7 tempat wisata romantis berikut ini. 1. Jembatan Suramadu Datanglah ke jembatan penghubung SurabayaMadura ini menjelang matahari terbenam. Semburat cahaya lampu yang terpasang di sekitar badan jembatan menghadirkan suasana hangat bagi siapa saja yang melihatnya, termasuk Anda dan pasangan. Dengan arus laut yang tenang, Anda dan pasangan dapat menikmati sejuknya udara dari atas perahu yang mengelilingi Jembatan Suramadu. 2. House of Sampoerna Walau sudah terlambat untuk foto pre-wedding, Museum House of Sampoerna tetap layak Anda kunjungi bersama pasangan. Ya, museum ini populer di kalangan fotografer sebagai latar foto pre-wedding lantaran arsitektur bangunan yang antik dan kental nuansa kolonial. Berkunjung ke sini tentu membangkitkan suasana romantis nan klasik, sambil mempelajari sejarah dan proses produksi rokok dari perusahaan Keluarga Sampoerna. 3. Pantai Kenjeran Lama Inilah salah satu tempat terbaik di Surabaya untuk mengabadikan momen matahari terbenam. Pengelola menyediakan beberapa tempat bersantai seperti gazebo yang menjorok ke laut, sehingga Anda dan pasangan dapat mengabadikan sunset lebih jelas. Selain itu, Anda juga dapat menikmati berbagai penganan khas Kota Surabaya di sini, seperti lontong kupang dan olahan segar laut lainnya. 4. Jembatan Suroboyo Kenjeran Garis lengkung Jembatan Suroboyo ini terlihat anggun berdampingan dengan pemandangan Selat Madura. Dibangun untuk menghubungkan Pantai Kenjeran Lama dan Pantai Ria Kenjeran Baru, ruas jembatan ini terbentang sejauh 800 meter. Bentuk busur yang menghiasi sisi atas jembatan tentu menarik mata setiap orang yang memasuki kawasan Kenjeran. Anda dan pasangan dapat menikmati udara laut sambil menunggu atraksi air mancur menari yang hanya ada pada hari Sabtu malam. 5. Surabaya North Quay Terhitung sebagai tempat wisata baru, Surabaya North Quay adalah tujuan tepat bagi Anda dan pasangan untuk menghirup udara laut sambil mencicipi kuliner khas Surabaya. Berlokasi di lantai dua dan tiga Terminal Gapura Surya Nusantara, wisatawan bebas menikmati hilir mudik kapal-kapal di Pelabuhan Tanjung Perak. Kalau Anda beruntung, Anda dapat melihat kapal pesiar berlabuh di sini karena memang terminal ini berfungsi sebagai dermaga kapal pesiar internasional. 6. Taman Mundu Taman Mundu kerap disebut sebagai taman terbaik yang mempercantik Surabaya. Terletak berhadapan dengan Stadion Tambak Sari, atraksi air mancur bermandikan cahaya lampu berbagai warna tentu menjadi tontonan menarik bagi Anda dan pasangan. Duduk-duduk dan bercakap dari hati ke hati bersama pasangan di taman ini rasanya cukup untuk menghabiskan waktu berkualitas berdua, bukan? 7. Taman Angsa Pakuwon City Taman Angsa Pakuwon City (Foto: dwipuspita.com) Berada di belakang East Cost, Taman Angsa Pakuwon City ini kerap menjadi tujuan para pasangan menghabiskan waktu sore hari bersama. Pilar tinggi ala bangunan Romawi memberikan nuansa elegan saat melihatnya. Belasan angsa putih yang asyik bercengkerama di danau menambah keindahan taman. Bersantai di sini bersama pasangan tentu dapat menjadi pilihan yang ramah di kantong.

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU