Wisatawan China Dominasi Kunjungan Turis Asing

author surabayapagi.com

- Pewarta

Selasa, 05 Mar 2019 11:28 WIB

Wisatawan China Dominasi Kunjungan Turis Asing

SURABAYAPAGI.com - Kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Indonesia selama Januari 2019 lalu meningkat. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, turis asing yang datang mencapai 1,16 juta kunjungan, naik 5,22 persen dari periode sama 2018 sebanyak 1,10 juta kunjungan. Pelancong dari China jadi wisman terbanyak yang berkunjung ke negara kita sepanjang Januari lalu. Kunjungan wisatawan negeri tembok raksasa melesat 73,01 persen dibanding bulan sama tahun sebelumnya. "Wisman dari China mengalami kenaikan jadi 176.334 pengunjung, sebelumnya hanya 101.919 pengunjung," ujar Deputi Statistik Distribusi dan Jasa BPS Yunita Rusanti, Jumat (1/3/2019). Dengan jumlah tersebut, wisatawan China pun berkontribusi sebesar 15,23 persen dari total kunjungan wisman. Padahal pada Januari 2018, turis China hanya berkontribusi 9,26 persen dari keseluruhan kunjungan wisman. Tak hanya China, kunjungan turis dari Singapura dan Australia pun mengalami peningkatan. Kunjungan wisatawan Singapura berkontribusi sebesar 10,26 persen atau 118.813 pengunjung, sementara pelancong Australia naik menjadi 106.871 pengunjung atau sebesar 9,23 persen.

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU