Tidak Ada Pengamanan Presiden Yang Diperketat Pasca Insiden Ledakan Di Mona

author surabayapagi.com

- Pewarta

Selasa, 03 Des 2019 10:20 WIB

Tidak Ada Pengamanan Presiden Yang Diperketat Pasca Insiden Ledakan Di Mona

SURABAYAPAGI.COM,- Sebuah ledakan terjadi di kawasan Monas, Jakarta Pusat pada Selasa pagi ini (3/12/2019) membuat geger. Apalagi, kawasan tersebut berada tak jauh dari Istana Kepresidenan Jakarta. Komandan Pasukan Pengamanan Presiden Mayor Jenderal TNI Maruli Simanjuntak menyebut, tak ada penambahan pengamanan untuk Presiden Joko Widodo atau Wakil Presiden Maruf Amin maupun Istana Kepresidenan, pasca-ledakan yang terjadi di Monas. Meski Monas bersebrangan dengan Istana, namun tambahan pengamanan dirasa belum diperlukan. Sebab, personel yang melekat kepada kepala negara dan wakilnya sudah cukup kuat. "Enggak (pengamanan diperketat), bomnya saja belum jelas apa. Ledakan saja masih dicek gitu," kata Maruli saat dikonfirmasi, Selasa, 3 Desember 2019. Maruli menjelaskan saat ini pengamanan untuk Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Maruf Amin sudah cukup kuat. Pasukannya sudah mengantisipasi hal-hal seperti insiden ledakan di Monas.

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU