Sekda Pastikan Tes CPNS di Kediri Lancar

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 10 Feb 2020 22:46 WIB

Sekda Pastikan Tes CPNS di Kediri Lancar

SURABAYAPAGI.COM, Kediri - Sekretaris Daerah (Sekda) Pemkab Kediri, Dede Sujana memastikan jalannya tes CPNS Kabupaten Kediri berjalan lancar. Untuk memastikan kondisi tersebut ia melakukan pengecekan langsung di lokasi saat tes tahapan Seleksi Kemampuan Dasar (SKD) berlangsung di Monumen Simpang Lima Gumul, Senin (10/2/2020). Menurut Dede Sujana, soal sarana prasarana bagi peserta semua persiapan sudah dilakukan maksimal. Termasuk, pengecekan jaringan dan internet sehari sebelum tes. "Kemarin sudah dites, tidak ada kendala. Ternyata, hari ini ada kendala, sedikit saja, tapi sudah teratasi," ujarnya. Lanjut Dede, tes kali ini terdapat 690 formasi yang tersedia dan ada sebanyak 9.444 pendaftar. Artinya jika dihitung rata-rata, satu formasi diperebutkan oleh 13 orang. Dari jumlah tersebut, formasi didominasi oleh bidang pendidikan dan kesehatan. Masing-masing sebanyak 430 orang dan 158 orang. Sisanya, formasi teknis sebanyak 102 orang. "Jumlah ini jauh lebih kecil dari jumlah pelamar. Dari catatan yang dihimpun, pelamar mencapai angka 9.444 orang. Tapi ada yang memenuhi syarat, ada yang tidak, ujar Dede. Untuk memastikan jalannya tes CPNS di Kediri berjalan lancar, selain dari PLN panitia telah menyiapkan genset sebagai langkah antisipasi jika listrik padam. Bahakan sarana lainnya seperti jaringan, meja, kursi, dan laptop juga sudah dilakukan pengecekan. Tahapan tes SKD akan berlangsung hingga 27 Februari mendatang. Di hari pertama, tes dimulai pukul 10.00 dan hanya berlangsung empat sesi. Di hari selanjutnya, tes akan dimulai pada 08.00 WIB dan akan berlangsung lima sesi dalam sehari. Empat daerah yang mengikuti SKD CPNS di auditorium basement monumen SLG ialah Kabupaten Kediri, Kota Kediri, Kota Blitar, dan Kabupaten Blitar. Adv/kominfo

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU