Security Ace Hardware Pakuwon Keranjingan Sabu

author surabayapagi.com

- Pewarta

Rabu, 17 Okt 2018 18:07 WIB

Security Ace Hardware Pakuwon Keranjingan Sabu

SURABAYAPAGI.com, Tegalsari - Seorang sekuriti Ace Hardware Pakuwon ditangkap unit reskrim Polsek Tegalsari lantaran kedapatan menyimpan empat poket sabu-sabu. Selain sebagai sekuriti, Taufiq Hidayat (39) warga Dinoyo X/12 Surabaya inipun juga melayanai pembeli sabu yang rata-rata adalah temannya. Saat ditangkap, Taufiq sedang bekerja di dalam mall tersebut. Begiti digeledah, polisi mendapati empat poket sabu seberat 1,28 gram yang disimpan oleh pelaku. Kanit Reskrim Polsek Tegalsari Surabaya,Iptu Zainul Abidin menuturkan penangkapan Taufiq dilakukan setelah polisi mendapat informasi adanya pengedar sabu yang juga berprofesi sebagai sekuriti. "Berdasarkan informasi itu kemudian tim bergerak dan menyelidiki. Selanjutnya kami dapati pelaku saat sedang bekerja di mall tersebut," beber Abidin, Rabu (17/10) sore. Dari hasil penyidikan sementara, pelaku sudah sejak tiga bulan terkahir mengedarkan serbuk haram tersebut. Namun saat ditanya, ia tak mengaku dari mana barang itu didapat. "Sistem ranjau mas, sudah tiga bulan ini. Nyambi buat tambahan aja,"aku pelaku. Akibat kelakuannya, Taufiq kini mendekam ditahanan Polsek Tegalsari Surabaya. Ia dijerat dengan pasal 112, 113, 114 KUHP dan UU nomor 35 tahun 2009 tentang narkotika. fir

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU