Seafood Kalimantan, Sajikan Lobster danKepiting

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 27 Des 2019 05:55 WIB

Seafood Kalimantan, Sajikan Lobster danKepiting

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - Seafood masih jadi menu favorit bagi mereka yang membutuhkan asupan protein tinggi. Nah di kawasan Citra Land Surabaya kini hadir Seafood Kalimantan, sebuah restoran yang menyajikan menu utama Lobster dan kepiting. Hugo sebagai pemilik restoran tersebut mengatakan, tempat ini baru didirikan satu bulan lalu untuk memenuhi kebutuhan warga sekitar Citra Land yang gemar akan seafood. "Kita tahu di Citra land ini marketnya sangat besar,terutama untuk keluarga.Jadi kita bikin seafood disini, untuk warga sini dan operasional kita juga disini," ujar Hugo. Untuk menu-menunya ada diantaranya aneka ikan seperti Kakap, Kerapu, Gurame dan Patin. Ada juga menu aneka udang dan cumi, kemudian lobster, kepiting dan kerang. Tersedia juga nasi goreng seafood, nasi goreng Balikpapan, nasi goreng Samarinda dan masih banyak menu lain. Namun yang paling digemari customer yakni lobster dan kepiting. Restoran ini terbilang unik, sebelum customer memesan menu mereka bisa memilih sendiri ikannya. Karena di sana menyediakan ikan dan lobster yang masih hidup. Selanjutnya ditimbang beratnya lalu dimasak sesuai pesanan. Karena harga yang ditawarkan adalah per ons, bukan per porsi. Untuk hari biasa, rata-rata restoran ini mampu menjual hingga 150 pack, sedangkan pada akhir pekan bisa sampai 250 pack. "Kita ingin mereka terlibat langsung. Mereka juga menyaksikan saat ditimbang jadi mereka bisa lega dan percaya dengan kami. Karena memang konsep kami adalah customer bisa memilih langsung yang diinginkan," katanya. Harga termurah ada pada menu kerang yang per porsinya Rp 16 ribu. Dan harga termahal yakni lobster, per ons nya 78 ribu rupiah. "Itu paling murah kalau lobster, ditempat lain bisa dua kali lipatnya," imbuh Hugo. Pihaknya berharap, dengan hadirnya resto ini bisa memenuhi kebutuhan customer yang gemar seafood di kawasan Surabaya Barat.indra

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU