Real Madrid Urungkan Boyong Eriksen

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 24 Okt 2019 16:39 WIB

Real Madrid Urungkan Boyong Eriksen

SURABAYAPGI.com - Real Madrid pindah kelain hati. Urungkan boyong Christian Eriksen, Madrid bidik Federico Valverde yang dianggap lebih berpotensi menggantikan Modric dibandingkan Eriksen. Sudah menjadi rahasia umum jika Real Madrid berburu gelandang baru. Mereka mulai mempersiapkan pemain yang bisa menggantikan Luka Modric di skuat mereka. Real Madrid lebih memilih Valverde selain Gelandang didikan akademi Real Madrid, dirinya juga menunjukkan perkembangan yang bagus dalam beberapa bulan terakhir. Untuk itu mereka merasa tidak perlu buang-buang uang untuk beli gelandang baru. Menurut laporan tersebut, Real Madrid akan mengalokasikan dana transfer mereka untuk posisi lain. Los Blancos diberitakan ingin mendatangkan penyerang papan atas di musim panas tahun depan. Mereka mulai mempersiapkan pengganti Karim Benzema di skuat mereka. Nama Kylian Mbappe diyakini bakal menjadi pengganti Benzema, di mana transfer sang striker diyakini memakan dana di atas 200 juta Euro. Jika Eriksen gagal ke Real Madrid, sang playmaker diberitakan sudah memiliki opsi lain. Ia diberitakan akan tetap bertahan di Inggris untuk membela Manchester United. Eriksen sendiri juga menolak tawaran perpanjangan kontrak dari Tottenham Hotspur.

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU