Rawan Bencana, Dua Tempat Wisata Ditutup Sementara

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 13 Jan 2020 09:31 WIB

Rawan Bencana, Dua Tempat Wisata Ditutup Sementara

SURABAYAPAGI.COM, Jombang - Di musim penghujan seperti saat ini apabila pergi ke tempat wisata, hendaknya harus ekstra hati-hati dan waspada. Terlebih tempat wisata rawan bencana yang berada di daerah pegunungan. Seperti halnya di Jombang, Jawa Timur. Dua tempat wisata di wilayah tersebut saat ini ditutup untuk sementara waktu, mengingat cuaca ekstrim. Dua tempat wisata yang ditutup sementara yakni Goa Sigolo Golo di lereng Gunung Anjasmoro, Desa Pangklungan, Kecamatan Wonosalam dan Kedung Cinet di Kecamatan Plandaan. Di Sigolo Golo sudah ada spanduk pemberitahuan dari Perhutani, bahwasanya tempat wisata tersebut ditutup untuk sementara waktu karena cuaca ekstrim di musim hujan ini. Namun, terlihat di lokasi masih saja ada pengunjung yang masuk ke tempat wisata itu, dengan tidak mengindahkan spanduk yang terpasang di pintu masuk dekat loket. Seperti halnya salah satu pengunjung, Eko Hariono (28), warga Gambiran, Mojoagung. Bahwa dirinya sudah mengetahui apabila tempat wisata Sigolo Golo ditutup. Tapi, bersama istrinya tetap ingin menikmati suasana alam di tempat ini. "Ya sudah tahu kalau ditutup. Tapi masih ingin lihat pemandangan disini. Ya kalau cuaca terlihat berubah mendung mendingan pulang. Ya tetap hati-hati, ujarnya kepada jurnalis di lokasi, Sabtu (11/01/2020). Akibat dari ditutupnya lokasi wisata Goa Sigolo Golo tersebut, berdampak pada pedagang warung yang berada di dalam lokasi wisata ini. Seperti halnya pemilik warung, Neni Nuryana (39), warga Dusun Sranten, Desa Pangklungan, Wonosalam. Dirinya mengungkapkan, bahwa sebelum ditutup omzet dari berjualan rata-rata Rp 100 ribu - Rp 500 ribu. "Sebelumnya kalau waktu normal ya dapatnya segitu. Kalau ditutup seperti sekarang jadinya ya sepi mas. Tidak ada sama sekali, ungkapnya. **foto** Sementara itu, Humas Perhutani Jombang, Priyono menjelaskan, dari Perhutani atau dari Divisi Regional Jatim, bagi wisata yang rawan agar ditutup dalam bulan-bulan ini. "Seperti wisata Goa Sigolo Golo, tempatnya rawan bencana. Mengingat cuaca ekstrim, maka ditutup. Hal itu untuk menghindari adanya hal-hal yang tidak di inginkan kepada para wisatawan," jelasnya. Priyono menegaskan, saat memasuki musim penghujan saat ini, Perhutani Jombang melakukan pemantauan terhadap tujuh titik wisata dibawah naungannya. "Kita pantau terus tujuh titik tempat wisata tersebut. Yang jelas hanya dua yang ditutup sementara," pungkasnya. Perlu diketahui, bahwa tujuh tempat wisata tersebut yaitu Sigolo Golo di Kecamatan Wonosalam, Jombang, Sumberboto di Mojowarno, Selolapis Wonosalam, Ngebleng di Kecamatan Jatikalen, Nganjuk, Kedung Cinet di Plandaan, Bukit Pinus di Wonosalam, dan Selo Ageng juga di Wonosalam.(suf)

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU