PWI Pasuruan Gelar Donor Darah Untuk Gempa Lombok

author surabayapagi.com

- Pewarta

Selasa, 07 Agu 2018 14:21 WIB

PWI Pasuruan Gelar Donor Darah Untuk Gempa Lombok

SURABAYAPAGI.com, Pasuruan - Bertempat di Kantor Balai Wartawan Jl Alun-alun Utara No. 6, Kota Pasuruan, PWI (Persatuan Wartawan Indonesia) Perwakilan Pasuruan, Selasa (7/8/2018), menggelar donor darah. Ampul darah ini nantinya akan disumbangkan kepada para korban gempa Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB). "Bakti sosial ini kita kerja sama dengan PMI Kota Pasuruan, TNI, Polri, Pemkot, Pemkab dan masyarakat. Untuk TNI ada unsur Kodim 0819, Yon Zipur 10, Yon Kav, dan Prokimal. Alhamdulillah dan terima kasih kepada semua pihak atas kerja samanya. Darah ini nantinya akan kita sumbangkan kepada para korban bencana gempa Lombok, " tutur Joko Hariyanto, Ketua PWI Perwakilan Pasuruan. **foto** Kata Joko, konco-konco wartawan adalah bagian dari masyarakat, sehingga dalam hidup bermasyarakat punya kewajiban untuk bersosial. Sekarang ini adalah waktu hang tepat untuk membantu sesama yang sedang berkesusahan. Yaitu, empati kepada para korban bencana gempa Lombok beberapa waktu lalu. Secara terlisah, Ketua Panyelenggara, Abdus Syukur, anggota PWI dari Media Indonesia mengatakan, persiapan untuk giat ini cukup singkat. Tapi karena berangkat dari rasa kepedulian yang besar, maka saat niatan itu disampaikan kepada beberapa pihak langsung direspon. Semua terlaksana dengan baik juga atas dukungan seluruh anggota PWI Pasuruan. (dir)

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU