Polsek Semboro : Rumah Nenek Dibangun

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 05 Mar 2018 18:59 WIB

Polsek Semboro : Rumah Nenek Dibangun

SURABAYAPAGI.com, Jember - Muskpika Kecamatan Semboro bersama warga Dirgantara Community lakukan bedah rumah di kediaman nenek Buinem (75) yang beralamat di Dsn Besuki RT 01 Rw 29 Desa Sidomekar Semboro. Bedah rumah ini menurut keterangan Kapolsek Semboro AKP Adri Santoso SH, berrmula dari hasil patroli bhabinkamtibmas Desa Sidomekar AIPTU Ely Muhsin yang menemukan rumah warga yang kondisinya memprihatinkan dan sudah tidak layak huni. "Selanjutnya bhabinkamtibmas melaporkan ke Kapolsek Semboro dan ditindak lanjuti dengan merangkul warga," ujar Adri. Kapolsek Semboro kemudian menggerakkan klub Dirgantara Community untuk melaksanakan gotong royong salam melakukan bedah rumah. Ia juga menjelaskan jika aksi ini tidak ada tendensi politik. "Bedah rumah ini mandiri swadaya Polsek Semboro dan Dirgantara Community. Ini murni sosial tidak ada tendensi politik," tegasnya. Peletakan batu pertama dilakukan pada hari Senin tanggal 5 Maret 2018 pukul 07.00 wib yang dihadiri oleh pihak-pihak terkait. "Peletakan batu pertama dihadiri oleh Muspika Kecamatan Semboro dan diikuti oleh anggota Polsek Semboro beserta Bhayangkari dan Danramil 0824/31 Peltu Imam Rudiono beserta anggota jajaran Koramil Kodim 0824/31, camat semboro beserta anggota SATPOL PP kecamatan Semboro serta warga dirgantara community, dan dilanjutkan pembangunan rumah," terangnya. Nenek Buinem selaku pemilik rumah yang dibedah yang sehari harinya kerjanya menganyam bambu ini merasa sangat bangga karena ditemui oleh Muspika di rumahnya. Ia juga berterimakasih serta sangat bersukur sekali kepada Tuhan.ndik

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU