Penasihat Dari Pemimpin Tertinggi Iran, Meninggal Dunia Karena Corona

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 12 Mar 2020 12:23 WIB

Penasihat Dari Pemimpin Tertinggi Iran, Meninggal Dunia Karena Corona

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Penasehat Pemimpin Tinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei meninggal dunia akibat tertular virus Corona (COVID-19). Penasehat yang diketahui bernama Seyed Mohammad Mir-Mohammadi tersebut diketahui meninggal di usia 71 tahun. Mirmohammadi merupakan seorang penasihat dari pemimpin tertinggi Iran Ali Khamenei. Menurut radio pemerintah Iran, Mirmohammadi meninggal di rumah sakit Teheran pada usia 71. Kematian Mirmohammadi tersebut menjadikannya sebagai pejabat senior Iran pertama yang meninggal akibat virus corona. "Seyed Mohammad Mir-Mohammadi adalah anggota dari Dewan Kearifan dan Kebijaksanaan Iran," sebagaimana dikutip dari situs Sputniknews, Senin, 2 Maret 2020.

Berdasarkan keterangan dari Sputniknews, kematian Mir-Mohammadi menjadi kasus kesekian di mana pejabat Iran tertular virus Corona. Adapun total kasus virus Corona di Iran, per hari ini, adalah 1.501 dengan jumlah korban meninggal sebanyak 66 orang.

Dengan 1.501 kasus, iran duduk di posisi keempat dalam hal negara paling terdampak virus Corona. Posisi satu masih diduduki Cina dengan 80.026 kasus dan korban meninggal sebanyak 2.912 orang. Sementara itu, posisi kedua dan ketiga duduki oleh Korea Selatan dan Italia yang masing masing mencatat 4.335 kasus serta 1.694 kasus. Banyaknya penduduk Iran yang tertular virus Corona (COVID-19) membuat beberapa negara membatasi akses perjalan ke sana. Salah satunya adalah Amerika.

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU