Pekan Depan, Perwakilan Dagang AS-China Kembali Bertemu

author surabayapagi.com

- Pewarta

Selasa, 26 Mar 2019 11:11 WIB

Pekan Depan, Perwakilan Dagang AS-China Kembali Bertemu

SURABAYAPAGI.com - Perwakilan Dagang AS Robert Lighthizer serta Menteri Keuangan AS Steven Mnuchin merupakan bagian dari delegasi Negeri Paman Sam yang akan hadir pada perundingan dagang dengan China di Beijing, 28-29 Maret 2019. Berdasarkan informasi dari Gedung Putih, agenda perundingan dagang akan dilanjutkan pada 3 April 2019, di mana Wakil Perdana Menteri (PM) China Liu He akan memimpin perbincangan di Washington. Rencana kunjungan Liu menawarkan sedikit optimisme pada kelanjutan perundingan dagang antar kedua ekonomi terbesar di dunia ini. Dua putaran pertemuan ini dijadwalkan menyusul ditundanya agenda pertemuan tingkat tinggi antara Presiden AS Donald Trump dan Presiden China Xi Jinping, yang sejatinya digelar pada akhir Maret atau awal April 2019. Pekan lalu, Presiden AS Donald Trump mengatakan penerapan tarif terhadap produk China akan dilanjutkan sampai dirinya yakin bahwa Beijing akan mematuhi semua perjanjian perdagangan. "Kami akan menahan tarif untuk jangka waktu yang cukup panjang karena kami harus memastikan bahwa jika ada kesepakatan yang tercapai, China akan menepati janji mereka," tuturnya. Pernyataan Trump ini telah mengaburkan prospek negosiasi pada pekan ini, yang sebelumnya diperkirakan mengarah pada penghapusan tarif jangka pendek yang diberlakukan kedua negara, yang nilainya sekitar US$360 miliar. Trump juga sempat menyampaikan bahwa pembicaraan yang bertujuan untuk menyelesaikan perselisihan perdagangan terus mengalami kemajuan dan kesepakatan akhir tampaknya mungkin dicapai. Perselisihan dagang antara kedua negara telah berlangsung selama kurang lebih delapan bulan dan Trump berjanji akan meredakan ketegangan dagang.

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU