Patroli Gabungan Polri TNI Jelang Pelantikan Presiden Dan Wakil Presiden

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 18 Okt 2019 11:05 WIB

Patroli Gabungan Polri TNI Jelang Pelantikan Presiden Dan Wakil Presiden

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - Jelang pelantikan presiden dan wakil presiden tanggal 20 Oktober 2019, tak terkecuali Polda Jawa Timur menggelar apel kesiapan pengamanan pelantikan presiden dan wakil presiden di halaman Mapolda Jawa Timur (18/10/2019). Menurut Kapolda Jatim Irjen Pol Luki Hermawan, dia mewakili Forkopimda mengucapkan terima kasih kepada seluruh Pasukan yang mengikuti gelar pasukan Pengamanan pelantikan Presiden 2019 yang selama ini mengamankan Surabaya khususnya, dan Jawa Timur pada umumnya, untuk Indonesia Damai. Jendral bintang dua ini juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat Jawa Timur atas kerja samanya ikut Jogo Jawa Timur. Sehingga sampai hari ini menjelang pelantikan Presiden RI Jawa Timur masih dalam kondisi aman dan kondusif. Meski acara pelantikan di Jakarta, tapi peran serta TNI Polri dan bekerja sama seluruh elemen masyarkat Jawa Timur tetap melakukan pengamanan untuk menbackup pengamanan di wilayah masing-masing. Mari kita semua dengan semangat membangun soliditas yang selama ini sudah terjalin dengan baik. "Kita senantiasa berdoa semoga hajatan nasional pelantikan Presiden RI Minggu 20 Oktober 2019 nanti bisa berjalan aman dan lancar," tegasnya. Sedangkan Pangdam V Brawijaya Mayjen TNI R Wisnoe Prasetja Boefi Jendral menambahkan keberadaan kita, TNI dan Polri serta segenap warga masyarakat dalam pengamanan ini hanya demi NKRI dan bukan untuk yang lain. Sedangkan Gubernur Jatim yang diwakili Sekda Penprov mengatakan Gubernur Jatim mengucapkan terima kasih kepada TNI Polri dan kepada seluruh elemen masyarakat yang saling bekerja sama untuk mengamankan mulai dari awal sampai menjelang Pelantikan Presiden RI sehingga Jawa Timur tetap aman dan kondusif. Masih kata Sekda, Gubernur Jawa Timur menghimbau kepada seluruh masyarakat Jawa Timur, agar tetap selalu menjaga Jawa Timur aman dan damai. Untuk apel pengamanan pelantikan presiden jnj polda menerjunkan 800 petsonil dan dibantu TNI. "Dari Polda Jatim anggota yang dilibatkan dalam pengamanan Pelantikan Presiden sebanyak 800 personil dan di Backup dari TNI. Dan TNI yang di BKO kan ke Polda Jatim akan melaksanakan patroli bersama" tutur Kapolda Jatim. Nanti pasukan gabungan ini akan melakukan patroli bersama, di Jajaran Polda Jatim. "Tak ada daerah-daerah yang di prioritaskan dalam pengamanan Pelantikan Presiden 2019 ini," paparnya. Kapolda Jatim menambahkan pada hari Minggu 20/10/2019 nanti akan diselenggarakan parade merah putih yang deselenggarakan di 4 wilayah yaitu Ijen, Bromo, Suramadu dan di Tuguh Pahlawan. Kapolda Jatim Irjen Pol Luki Hermawan menghimbau kepada seluruh Masyarakat Jawa Timur. Mari kita senua Jogo Jawa Timur agar tetap aman dan kondusif serta mari kita mendoakan agar pelantikan Presiden RI lancar dan aman.nt

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU