Patrick Berhasil Kelola Dana Investasi Luar Negeri

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 28 Feb 2020 21:24 WIB

Patrick Berhasil Kelola Dana Investasi Luar Negeri

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - Patrick S. Walujo, 35 tahun, adalah pendiri dan direktur di Northstar Equity Partners (Northstar), sebuah fund yang menjadi mitra bagi para investor asing yang berminat menanamkan modalnya di Indonesia. Salah satu investasinya yang paling sukses mungkin Bank BTPN (BTPN). Patrick adalah lulusan Cornell University, New York, jurusan teknik industri. Kariernya di bidang investasi dimulainya dengan bekerja sebagai investment banker associate di Goldman Sachs, salah satu bank investasi terbesar di AS, sebelum kemudian pindah ke Pacific Century Group (PCG) di Tokyo, Jepang, sebagai manajer M&A (merger and acquisition). Disela-sela pekerjaannya, Mr. Patrick mendirikan fund dengan nama Northstar di tahun 2003, dengan fokus investasi pada perusahaan-perusahaan di Indonesia. Indonesia itu punya potensi jangka panjang untuk investasi, mengingat Indonesia adalah negara besar dengan sumber daya alam yang melimpah dan jumlah penduduk yang besar, sehingga bisa menjanjikan keuntungan yang besar Ungkap penerima gelar sarjana dari Universitas Cornell Diawal-awal perintisan usahanya, Northstar lebih banyak menjadi penasihat investasi daripada mengelola dana. Barulah pada tahun 2006, Northstar memperoleh kepercayaan dari fund besar asal AS, TPG, untuk mengelola sejumlah dana untuk diinvestasikan. Dan perusahaan yang kemudian menjadi target untuk diakuisisi adalah Sumber Alfaria Trijaya (AMRT), pemilik jaringan minimarket Alfamart. Mr. Patrick memilih Alfamart karena melihat bahwa jaringan minimarket ini berpotensi untuk terus tumbuh seiring dengan meningkatnya konsumsi di Indonesia. Pilihannya tidak keliru. AMRT kemudian sukses berkembang sebagai salah satu jaringan minimarket terbesar di Indonesia. Pada tahun 2008, atau dua tahun setelah investasi pertamanya di AMRT, Northstar mengakuisisi BTPN untuk masuk ke industri finansial. Mr. Patrick memilih BTPN ini karena dia melihat bahwa melalui BTPN ini, dia bisa mengerjakan empat bisnis keuangan sekaligus Hingga saat ini ia masih menjadi Co-Founder & Managing Partner di Northstar Advisors Pte Ltd., Managing Director di Northstar Equity Partners, Inc. dan Managing Director di PT Northstar Pacific Partner. Selain itu ia juga merupakan Dewan Direksi di PT Duta Intidaya Tbk dan PT Delta Dunia Makmur Tbk dan dewan direksi di Philippine Bank of Communications, Inc.

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU