Pastikan Sistem Anda Terupdate, Untuk Menghindari Celah Keamanan

author surabayapagi.com

- Pewarta

Rabu, 31 Jul 2019 20:10 WIB

Pastikan Sistem Anda Terupdate, Untuk Menghindari Celah Keamanan

SURABAYAPAGI.com Para pengguna iPhone wajib berhati hati karena terdapat celah keamanan yang cukup serius yang dapat membuat sang pelaku mengeksploitasi ponsel anda tanpa anda melakukan interaksi apapun. Bug ini ditemukan oleh peneliti keamanan Google Project Zero. Mereka menemukan ada enam masalah pada aplikasi perpesanan iMessage. Lima sudah diselesaikan dalam update terbaru iOS 12.4 dan satunya lagi belum diperbaiki. Bug ini dapat memungkinkan pelaku kejahatan untuk mengintip file atau membuat iPhone crash, ujar peneliti keamanan, seperti dikutip dari The Independent, Rabu (31/7/2019). Silvanovich, salah satu peneliti yang menemukan celah tersebut , mendiskripsikan bahaya bug tersebut sebagai "tanpa interaksi". Artinya bug dapat berjalan tanpa pengguna harus melakukan apa pun. Satu-satunya cara satu memperbaikinya adalah melakukan reboot penuh tetapi bisa membuat sebagian data hilang. "Untuk melindungi pelanggan kami, Apple tidak mengungkapkan, mendiskusikan, atau mengkonfirmasi masalah keamanan sampai penyelidikan dilakukan atau rilis tersedia," kata juru bicara Apple. "Menjaga perangkat lunak Anda tetap mutakhir adalah salah satu hal paling penting yang dapat Anda lakukan untuk menjaga keamanan produk Apple Anda." Dilansir dari CNBC, Project Zero dibentuk pada 2014. Tujuan meminimalisir jumlah orang yang terdampak dari serangan akibat celah semacam ini. Di masa lalu, mereka juga sudah mengingatkan adanya celah pada layanan dan platform seperti Microsoft dan Facebook.

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU