Olahan Buah Mangga Pulihkan Penderita Asam Urat

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 19 Jul 2018 11:01 WIB

Olahan Buah Mangga Pulihkan Penderita Asam Urat

SURABAYAPAGI.com - Mangga merupakan salah satu buah tropis yang kaya akan kandungan vitamin C. Kandungan tersebut dapat sangat bermanfaat jika diberikan kepada penderita penyakit asam urat. Penyakit asam urat adalah jenis penyakit yang tak boleh dianggap enteng. Karena jika dibiarkan begitu saja tanpa ada tindak lanjut atau pengobatan yang tepat, maka lambat laun penyakit asam urat akan makin bertambah parah. Bahkan bisa menyebabkan seseorang mengalami kelumpuhan. Karena itulah, sebelum asam urat bertambah parah ada baiknya Anda melakukan pengobatan. Dan pengobatan asam urat sendiri ternyata bisa dilakukan dengan cara mengonsumsi buah mangga. Olahan buah mangga seperti apa yang cocok untuk penderita asam urat? Buah mangga dapat dijadikan sebagai obat asam urat karena buah yang satu ini memiliki vitamin C yang dapat menurunkan kadar asam urat. Dengan begitu, buah mangga cukup efektif menghilangkan rasa nyeri akibat asam urat. Berikut cara mengolah buah mangga untuk asam urat. Buah mangga diolah menjadi jus Buah mangga bisa Anda olah menjadi jus yang menyegarkan. Buah mangga yang diolah menjadi jus dapat membantu menjaga ketahanan tubuh dari berbagai serangan radikal bebas serta dapat menurunkan kadar asam urat yang tinggi. Cara mengolahnya cukup mudah, begini caranya: Siapkan buah mangga yang matangKupas dan bersihkan kulitnyaSetelah bersih, ambil daging buah manggaMasukan daging buah mangga tersebut ke dalam blender lalu haluskanSelesai, jus buah mangga siap diminumKonsumsi jus buah mangga dua kali sehariBuah mangga diolah menjadi manisan Selain diolah menjadi jus, ternyata buah mangga juga bisa diolah menjadi manisan. Untuk membuatnya cukup mudah, berikut caranya: Siapkan buah mangga setengah matang sesuai dengan kebutuhan AndaKupas dan bersihkan kulitnyaKemudian iris tipis buah mangga tersebutRendam beberapa saat di dalam air garam atau air kapur sirihSetelah itu, bersihkan potongan buah yang sudah direndam tadi dengan air bersihDisamping itu, siapkan olahan bahan pelengkap seperti gula merah, cabai merah dan jeruk nipis (sesuaikan dengan selera)Setelah bahan-bahan pelengkap tersebut siap, campurkan dengan potongan buah mangga yang sudah dibersihkan tadi.Diamkan di dalam lemari es hingga dinginSetelah kondisinya dingin, manisan buah mangga tersebut siap disantap.

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU