Ngaku Wartawan, Pria ini Nyolong Handpone di Kampus

author surabayapagi.com

- Pewarta

Selasa, 27 Feb 2018 15:12 WIB

Ngaku Wartawan, Pria ini Nyolong Handpone di Kampus

SURABAYAPAGI.com, Tambaksari - Ada-ada saja modus pelaku kejahatan. Kali ini, seorang pria bernama Maulana Sades Panjaitan dipergoki tengah mencuri sebuah handpone dan dompet milik korban di sebuah masjid dalam Area Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga Surabaya, Senin (26/2/2018) siang. Pencurian itu dilakukan saat korbannya lengah karena sedang melakukan sholat dhuhur di masjid tersebut. Saat dipergoki, Maulana bahkan sempat berkilah dan menyodorkan kartu pers Tabir Nusantara serta mengaku melakukan liputan pendidikan di lingkungan kampus tersebut. "Jadi waktu pelapor menginformasikan kepada kami, pelaku ini sempat berkilah, padahal handpone dan dompet korban masih dibawa olehnya. Dari situ pelaku juga mengaku sebagai wartawan jadi memanfaatkan situasi," ungkap Kapolsek Tambaksari, Kompol Prayitno, Selasa (27/2/2018) siang. Saat diinterogasi, pelaku memang masih mengaku sebagai wartawan yang sedang bertugas dilingkungan kampus. Pria asal Bulak Sari 5 No 7 Kel. Wonokusumo Kec. Semampir Surabayaitu juga mengaku khilaf kepada polisi. "Ya ngakunya khilaf mas karena ada kesempatan. Kalau di tanda pengenal atau kartu persnya itu sudah mati sejak 2016," tutup Prayit. Akibat perbuatannya, pelaku kini ditahan di mapolsek Tambaksari Surabaya. Ia dijerat dengan pasal 363 KUHP tentang pencurian.fir

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU