Musim Depan Zinadine Zidane Mau Tangani Real Madrid

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 08 Mar 2019 14:26 WIB

Musim Depan Zinadine Zidane Mau Tangani Real Madrid

SURABAYAPAGI.com - Upaya Presiden Real Madrid, Florentino Perez, untuk menarik kembali Pelatih Zinedine Zidane menemui secercah harapan. Pria asal Prancis itu kabarnya membuka kemungkinan kembali ke Los Galacticos musim depan. Eks Presiden Real Madrid, Ramon Calderon, menyatakan bahwa Zidane dan Perez sudah bertemu pada Rabu kemarin, sebelum Real Madrid tersingkir di Liga Champions. Perez meminta Zidane untuk kembali menangani Los Galacticos secepat mungkin. Tawaran itu ditolak Zidane mentah-mentah. Namun pria asal Prancis itu tetap membuka kemungkinan kembali menangani Gareth Bale cs musim depan. "Saya tahu bahwa pagi ini (Rabu waktu setempat) Presiden (Florentino Perez) telah memanggil Zinedine Zidane untuk memintanya kembali. Tapi, Zidane berkata bahwa tidak jika untuk sekarang," ucap Calderon dikutip dari BBC. "Tapi, Zidane membuka kemungkinan untuk kembali melatih Madrid pada bulan Juni (musim depan)," sambung presiden Madrid pada periode 2006 hingga 2009 tersebut. Perez memang dikabarkan gerah dengan kepemimpinan Santiago Solari. Puncaknya adalah pada pekan lalu dimana Real Madrid dua kali dikalahkan Barcelona, di ajang Copa del Rey dan Liga Spanyol. Setelah kekalahan itu, Solari disebut akan segera diganti sebelum musim berakhir. Selain Zidane, Perez disebut juga tengah mengincar Jose Mourinho. Bahkan, Calderon menyebut bahwa Mourinho sebagai calon paling kuat untuk menangani Real Madrid. "Opsi pertama Perez selalu Mourinho. Ada opsi untuk mendatangkan Mourinho sekarang, tapi bagi saya itu tidak ada gunanya. Pada momen ini, apa pun yang Anda lakukan akan salah. Saya pikir Madrid akan menunggu hingga akhir musim, tapi itu waktu yang lama," kata Calderon. Meskipun demikian, media Spanyol Marca menyebutkan bahwa suporter Real Madrid lebih menginginkan Zidane ketimbang Mourinho. Reputasi Zidane memang lebih mentereng saat menangani Real Madrid. Bersama Zinedine Zidane, Real Madrid mengukir rekor juara Liga Champions selama tiga musim secara beruntun sementara Mourinho tak mampu memberikan satu pun gelar Liga Champions dan hanya memberikan satu gelar Liga Spanyol, Copa del Rey dan Supercopa Spanyol selama tiga musim di Santiago Bernabeu.

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU