Menlu ASEAN Bahas Kerja Sama Ekstradisi

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 11 Jan 2018 00:40 WIB

Menlu ASEAN Bahas Kerja Sama Ekstradisi

Direktur Jenderal Kerja Sama ASEAN Kementerian Luar Negeri Indonesia, Jose Tavares yang ditemui di kantor Kementerian Luar Negeri Indonesia, menyatakan akan banyak hal yang dibahas dalam pertemuan, termasuk di dalamnya adalah masalah ekstradisi dan juga mengenai Code of Conduct (CoC) Laut China Selatan. JAKARTA, M. Burhanudin. Jose menyatakan, masalah kerja sama ekstradisi mungkin akan dibahas dalam pertemuan tingkat Menteri Luar Negeri ASEAN. Pertemuan tingkat Menteri Luar Negeri ASEAN ini akan digelar di Singapura pada awal Februari mendatang. "Tapi ekstradisi ini masih kerjaan besar. ASEAN memang Kemlu yang koordinir, tapi extradition treaty itu ada di sektoral di Kemkumham yang masalah kesepakatannya. Kita di Kemlu juga ada kerja sama ASEAN, tapi ada HPI juga yang lebih paham soal hukumnya untuk majukan extradition treaty ini," ucap Jose. Ketika ditanya bagaimana gambaran kerja sama ekstradisi tersebut, Jose menyatakan seperti kerja sama pada umumnya. Indonesia meminta kepada negara ASEAN lain untuk memulangkan warganya yang terkena kasus hukum di dalam negeri, termasuk kasus korupsi, begitu juga sebaliknya. Indonesia sendiri sudah memiliki kerja sama ekstradisi dengan tiga negara ASEAN, yakni dengan Malaysia, Filipina, dan juga Thailand. Sementara itu, ketika disinggung mengenai batas waktu penyelesaian CoC, Jose mengatakan belum ada rentang waktu kapan perjanjian itu akan selesai. Meski demikian, Indonesia berharap perjanjian itu selesai secepatnya. "Kita mau secepatnya, tapi ingat dengan sembilan negara lain pandangannya belum persis sama, terus kita deal dengan China lagi kan, kalau bisa percepat kenapa tidak? Kalau semuanya mau secepatnya tahun ini bisa selesai tapi kalau ada yang ulur waktu ya akan lama," ungkap Jose. "Deadline itu belum, tapi akan selesaikan iya. Kan kata-katanya masih umum. Kita mau percepat proses penyelesaian, itu berapa lama belum dibahas secara detil," tukasnya. 05

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU