Menikmati Kopi Zaman Dahulu di Kota Tua

author surabayapagi.com

- Pewarta

Selasa, 27 Feb 2018 11:20 WIB

Menikmati Kopi Zaman Dahulu di Kota Tua

SURABAYAPAGI.com - Berwisata ke Kota Tua, cobalah ke Kafe Batavia. Menikmati suasana sembari menyeruput kopi sangat asyik dilakukan. Kota Tua Jakarta. Selalu ada saja yang bisa dinikmati. berada di lokasi yang strategis, atau bahkan tampak paling menonjol. Jika kita berjalan dari Museum Bank Indonesia menyusuri Kota tua, berjalan dikiri kanan terdapat para seniman yang menjajakan berbagai pilihan aktivitas seni. terdapat pula Museum Wayang. maka sampailah kita di Kafe batavia. Kafe ini memanfaatkan bangunan lama di Kota Tua Jakarta. Merupakan bangunan zaman belanda yang direvitalisasi kembali pada tahun 1990an. secara riil bangunan ini merupakan bangunan tahun 1850 yang merupakan kantor administrasi VOC. selanjutnya pada tahun 1991 digunakan oleh Paul Hasan untuk Art Gallery. Baru pada tahun 1991, Cafe Batavia ini berdiri. Untuk grand openingnya sendiri dilakukan pada tahun 1993. Kafe dengan dua lantai ini, pada lantai satu pada malam tertentu tersedia live music yang asyik untuk dinikmati bersama kawan dan kolega. sementara itu pada lantai dua, yang didesain dengan ornamen kayu jati full lebih nyaman, tenang dan hening. asyik untuk nongkrong berdua bersama sahabat ataupun bersama keluarga. penuh kehangatan dan relatif lebih tenang. alunan musik dilantai satu masih terdengar dengan volume yang lebih rendah, sehingga masih ideal untuk konsentrasi ngobrol bersama keluarga. Aneka pilihan minuman dan makanan tersedia. minuman berbasis kopi tentunya sebagai sajian utama. para pelayan dengan telaten akan menjelaskan setiap pilihan menu yang menjadi ketertarikan kita. ini menjadikan kita semakin tertarik untuk memilih menu sesuai selera kita. makanan utama,main course juga tersedia beberapa pilihan, walaupun ragamnya tidaklah terlalu banyak. makanan berbasis ikan ataupun ayam tersedia, legit dan ber cita rasa tinggi. selera Indonesia tentunya. walaupun adapula makanan western. Lampu - lampu didesain dengan pas, tak terlalu terang, tak terlalu temaram. asyik. jika kita berada di lantai dua, menarik jika kita berada dan memilih di tepian, dekat dengan jendela, jendela - jendela tersebut didesain luas dan tinggi, sehingga kita bisa melihat lapangan luar tempat orang duduk bersama,berjalan dan bercengkerama. hangat dan menyenangkan. melihat berbagai aktivitas orang yang menemukan kegembiraan dari tempat yang memberikan kegembiraan pula. Kafe Batavia. (dt/cr)

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU