Menangkan Demokrat di Jatim, AHY Sambangi Pantura

author surabayapagi.com

- Pewarta

Rabu, 23 Jan 2019 08:57 WIB

Menangkan Demokrat di Jatim, AHY Sambangi Pantura

SURABAYAPAGI.com - Komandan KOGASMA (Komando Tugas Bersama) Partai Demokrat Agus Harimurty Yudhoyono (AHY) sejak semalam hingga besok (24/1) berada di Surabaya. Mantan Calon Gubernur DKI Jakarta ini akan menyapa sejumlah tempat di Jawa Timur, khususnya Pantura Jatim untuk memenangkan Partai Demokrat di Pemilu 2019 nanti. Sekretaris Demokrat Jatim Renville Antonio mengatakan untuk kemenangan Demokrat di Jatim dalam Pileg 2019 nanti, Komandan KOGASMA, AHY akan berada tiga hari di Jatim. "Mulai hari ini (kemarin, red) AHY selama tiga hari di Jatim untuk menyapa masyarakat dan anak muda di wilayah Pantura," jelas Renville di Surabaya, Selasa (22/1). Renville mengatakan salah satu alasan Pantura dikunjungi selama tiga hari karena AHY belum pernah menyapa disana saat road show di Jatim beberapa waktu lalu. Dimulai dari Tuban Bojonegoro hari ini (23/1) dan Gresik Lamongan besok (24/1). "Kami harap kedatangan mas AHY di Pantura bisa menumbuhkan keyakinan kemenangan Demokrat di wilayah Pantura khususnya,"jelasnya. Renville mengatakan dalam kunjungannya ke Pantura nantinya akan menyapa dan menemui langsung masyarakat dan anak muda di wilayah tersebut. "Ada berbagai kegiatan yang langsung menyentuh masyarakat dan anak muda di sana. Yang penting bagi kami kedatangan mas AHY ke Jatim akan membawa nilai positif untuk kemenangan Demokrat di Jatim umumnya dan khususnya di wilayah Pantura," tandasnya. Sebelum melakukan sambang Pantura, AHY tadi malam sudah menemui kaum milenial Surabaya di Sutos. Sekaligus memperingati Hari Jadi ke-1 Komunitas Muda-Mudi Demokrat. Tampak sejumlah tokoh muda Jawa Timur seperti Bayu Airlangga (Ketua Muda Mudi Demokrat), Emil E Dardak (wakil Gubernur Jatim) dan Giri Bayu Kusumah (Mantan Ketua Umum HIPMI Jatim) berbaur bersama ratusan anak-anak muda.

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU