Ledakan Bom Bangil Tidak Mengurungkan Acara Gowes Polresta

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 06 Jul 2018 21:52 WIB

Ledakan Bom Bangil Tidak Mengurungkan Acara Gowes Polresta

SURABAYAPAGI, Pasuruan- ledakan bom Pogar, Bangil tidak mengurungkan acara gowes yang diselenggarakan Polres Pasuruan Kota, Jumat (6/7/2018) pagi. Acara gowes sepeda santai ini digelar dalam rangka HUT Bhayangkara ke 72. Pesertanya, keluarga besar Polresra dan jajaran Forkopimda serta masyarakat. Usai gowes bareng dilanjut senam dan berjoget ria. "Dengan acara gowes bareng ini, diharapkan terjalin kebersamaan dan persaudaraan yang selalu kita jaga bersama, " kata Kapolresta, AKBP Rizal Martomo, saat pelepasan peserta gowes. Kapolresta juga berterima kasih pada seluruh personil aparat keamanan, Polri, TNI dan unsur keamanan lainnya dalam pelaksanaan pengamanan pilgup dan pilbup yang berjalan dengan lancar dan aman. "Saya ucapkan terima kasih pada semua personil keamanan, baik Polri maupun TNI dan unsur keamanan lainnya dalam mengawal dan menjaga proses pilgub ataupun pilbup. Sekarang proses pemilu legeslatif sudah dimulai dan kita akan kembali mengawal dan menjaganya agar proses pileg berjalan dengan lancar, " ungkap Kapolresta. Untuk menjaga kodusifitas di wilayah hukum Polres Pasuruan Kota, upaya-upaya antisipatif dan preventif terus digalakkan. Yaitu, dengan meningkatkan patroli keamanan, himbauan serta meningkatkan peran babinkamtibmas sebagai ujung tombak kepolisian dalam rangka pembinaan keamanan masyarakat dan memperoleh informasi langsung dari masyarakat. Kapolres juga menghimbau masyarakat untuk menggiatkan lagi sistem keamanan lingkungan (siskamling) di daerahnya masing-masing. Dan selalu waspada serta melaporkan ke Babinkamtibmas, atau Kepolisian terdekat, jika ada sesuatu yang mencurigakan. "Upaya untuk menggiatkan siskamling, salah satu cara yang kami lakukan adalah dengan mengadakan lomba poskamling. Dan warga sangat antusias mengikuti lomba ini. Saya juga menghimbau kepada masyarakat, untuk selalu waspada. Jika di lingkungannya ada gelagat orang yang memcurigakan segera melapor pada babinkamtibmas. Bisa melalui telepon seluler atau menghubungi pos polisi terdekat, " pesan AKBP Rizal Martomo. dir

Editor : Mariana Setiawati

Tag :

BERITA TERBARU