Lazada Werehouse Bisa Optimalkan Pelaku UKM

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 18 Nov 2019 16:33 WIB

Lazada Werehouse Bisa Optimalkan Pelaku UKM

SURABAYAPAGI.COM, Sidoarjo Turut berusaha untuk meningkatkan Usaha Kecil Menengah (UKM). Lazada terus mengedukasi mengedukasi pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM) agar mau memanfaatkan warehousenya. Dalam hal ini juga salah satunya termasuk warehouse ataugudang yang ada diSidoarjo. Hal tersebut diungkapkan oleh Guntur Wasiso selaku Head of Surabaya WarehouseLazada Indonesia. "Kami ingin mendorong kesuksesanUKM, yaitu dengan memanfaatkan fasilitas warehouse kita," kata Guntur, Minggu (17/11/2019) di WarehouseSidoarjo Jalan Raya Sawunggaling. Selain itu,Lazada menyebut adanya Warehousenya di tanah air, termasuk juga yang ada diSidoarjo punya fungsi untuk mendekatkan diri ke seller dan juga konsumen. "Tujuan utamaLazada membangun gudang di tanah air adalah untuk mendekatkan diri ke seller dan juga konsumen," kata Haikal Bekti Anggoro selaku SVP Traffic OperationsLazada Indonesia, Minggu (17/11/2019) di WarehouseSidoarjo Jalan Raya Sawunggaling. Fulfillment byLazada (FBL) merupakan layanan manajemen logistik yang disediakan olehLazada untuk membantu pelaku usaha dalam mengelola operasional bisnis. VP Business Transformation Lazada Indonesia, Michael Willy Roosevelt, mengatakan adanya FBL pada tiap gudang atau warehouse Lazada, termasuk juga yang di Sidoarjo, berfungsi dalam hal mencakup jasa penyediaan pick up barang dari tempat seller, penyediaan gudang penyimpanan untuk barang seller, penyediaan packing barang untuk seller, pelaksanaan pengiriman barang ke pelanggan Iewat rekan Iogistik Lazada, dan juga melayani retur barang dari pelanggan ke gudang Lazada. Ini cocok untukUKM karena mereka tidak perlu lagi bingung ngurus packing barang, pengiriman, dan sebagainya. Mereka hanya duduk manis saja fokus memikirkan strategi penjualan tanpa harus ribet ngurus operasional, katanya. Minggu (17/11/2019) di WarehouseSidoarjo Jalan Raya Sawunggaling.

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU