Laga Persinga vs Persebaya Digelar di Bumimoro AAL, Surabaya

author surabayapagi.com

- Pewarta

Sabtu, 19 Jan 2019 10:02 WIB

Laga Persinga vs Persebaya Digelar di Bumimoro AAL, Surabaya

SURABAYAPAGI.com - Laga Persinga vs Persebaya babak 32 besar Piala Indonesia akhirnya dipastikan digelar di Surabaya. Laga ini sebelumnya sempat dikabarkan akan digelar di Stadion Ketonggo, Ngawi, Stadion Stadion Letjen H. Soedirman, Bojo Negoro, dan di Jember. Akhirnya diputuskan laga Persinga vs Persebaya akan digelar di Stadion Jala Krida Bumimoro AAL, Surabaya, Minggu (22/1/2019). Keputusan ini diambil setelah Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Jawa Timur turun tangan. Diterangkan Amir Berhanuddin, Sekretaris Asprov PSSI Jatim, pengambil alihan oleh pihaknya setelah tuan rumah Persinga mengalami kendala perizinan untuk menggelar pertandingan. Kami hanya membantu mengkoordinasikan saja. Masih mengajukan izin pemakaian stadion, terang Amir seperti dikutip dari laman resmi Persebaya. Laga ini seharunya digelar di Stadion Ketonggo, Ngawi. Namun, panpel Persinga tidak mendapat izin dari Polres Ngawi. Keputusan tersebut tertuang dalam surat bernomor B/143/I/PAM.3./2019, terbut hari Selasa (15/1/2019) dan ditandatangani langsung oleh Kapolres Ngawi AKBP M.B. Pranatal Hutajulu. Karena baru saja mengajukan izin, diterangkan Amir pihaknya masih terus menunggu jawaban dari pengelola stadion. Meski akan digelar di Surababya. Namun Amir sudah hampir memastikan bahwa laga tersebut akan dilangsungkan tanpa penonton. Sudah pasti (tanpa penonton). Sekarang masih menunggu keputusan izin dari pengelola stadion, tutur pria yang juga bekerja sebagai pengacara tersebut. Bagi PSSI Jatim, ini akan menjadi kesempatan kedua menjadi tuan rumah atau memfasilitasi Persebaya di Piala Indonesia. Sebelumnya, hal serupa juga terjadi pada laga PSBI Blitar vs Persebaya yang juga digelar di Stadion Jala Krida Bumimoro AAL, Surabaya. Pasalnya, Panpel PSBI Blitar juga terkendala perizinan menggelar laga di Blitar. Bermain kandang di kota lawan, diakui Manager Persinga, Didik Perwanto itu tak menjadi soal. Baginya timnya tidak akan mundur meski main dimanapun. Kami tetap siap bermain dimanapun. Kondisi ini sama seperti babak penyisihan Liga 3 kemarin. Saat itu Persinga juga memakai Stadion Brantas, Batu, tegas Didik.

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU