Korban Ketiga Perahu Terbalik di Jombang Ditemukan, Ini Identitasnya

author surabayapagi.com

- Pewarta

Rabu, 04 Mar 2020 01:06 WIB

Korban Ketiga Perahu Terbalik di Jombang Ditemukan, Ini Identitasnya

SURABAYAPAGI.COM, Jombang - Mayat ketiga berhasil ditemukan Tim SAR gabungan di Sru II, 300 meter di atas tambangan Kesamben, Jombang, Jawa Timur, sekitar pukul 13.30 WIB. Lokasi tersebut berjarak sekitar 20 kilometer dari Dam Klaci, Desa Brodot, Kecamatan Bandar Kedungmulyo. Saat ditemukan, tubuh korban dalam kondisi mengapung di sisi utara jalur penyeberangan perahu Desa/Kecamatan Kesamben. **foto** Mayat berjenis kelamin perempuan tersebut, yakni Lutvy Dwi Septina (23), Desa Pacar Peluk, Kecamatan Megaluh, Kabupaten Jombang. Kaur Dokpol RS Bhayangkara Kediri, dr Tutik Purwanti S.pF mengatakan, identitas jenazah yang ditemukan diketahui usai dilakukan proses identifikasi oleh tim DVI Biddokkes Polda Jatim dari RS Bhayangkara Kediri dan Nganjuk. "Korban yang diperiksa ini diketahui dari ciri-ciri pakaian yang dipakai kemudian ciri-ciri dari tanda lahir. Jadi korban atas nama Lutvy Dwi Septina," katanya, usai proses identifikasi, Selasa (03/2/2020). **foto** Tutik menjelaskan, bahwa prinsipnya pihaknya mencocokkan data yang didapat dari keluarga apa ciri-cirinya. Kemudian dicocokkan dengan apa yang ditemukan saat pemeriksaan. "Jadi fix kami yakin dari pemeriksaan medis, dari properti yang dipakai, sehingga kami bisa menyimpulkan bahwa korban ini adalah Nona Septina. Dan ada tanda lahir di punggung," jelasnya. Sementara itu, Komandan Tim Badan SAR Nasional (Dantim Basarnas) Surabaya, Novix Heriadi mengatakan, usai ditemukan korban ketiga, maka upaya selanjutnya pencarian satu korban yang belum ditemukan. "Tim tetap akan terus melakukan penyisiran sesuai rencana operasi tadi pagi. Dan untuk rencana, nanti dan besok untuk penyisiran akan kita perluas sampai ke Rolak Songo, Kabupaten Mojokerto," pungkasnya. **foto** Dengan ditemukannya Lutvy, maka korban perahu penyeberangan yang belum ditemukan yakni Anista Sugandis (18), warga Dusun Klaci, Desa Brodot, Bandar Kedungmulyo, Jombang. Diberitakan sebelumnya, perahu penyeberangan terbalik di Dusun Klaci, Desa Brodot, Kecamatan Bandar Kedungmulyo, Jombang, pada Sabtu, (29/2) pukul 22.00 WIB. Perahu tersebut mengangkut enam orang, termasuk pengemudi perahu. Dalam tragedi tersebut, dua orang selamat sedang empat orang tenggelam. Berikut data korban perahu penyeberangan yang terbalik : 1. Feriansyah (25), Dusun Sentanan, Desa Ngrombot, Kecamatan Patianrowo, Kabupaten Nganjuk. (Selamat) 2. Sukar (55), Dusun Klaci, Desa Brodot Kecamatan Bandar Kedungmulyo, Kabupaten Jombang. (Selamat) 3. Anista Sugandis (18), Dusun Klaci, Desa Brodot, Bandar Kedungmulyo, Kabupaten Jombang. (Dalam pencarian) 4. Surip (45), Dusun Klaci, Desa Brondot, Kecamatan Bandar Kedungmulyo, Jombang. (Sudah ditemukan) 5. Dadang (22), Dusun Sentanan, Desa Ngrombot, Kecamatan Patianrowo, Kabupaten Nganjuk. (Sudah ditemukan) 6. Lutvy Dwi Septina (23), Desa Pacar Peluk, Kecamatan Megaluh, Jombang. (Sudah ditemukan). (suf)

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU