Komisi I DPR RI Layak Dapat Penghargaan dari Negara

author surabayapagi.com

- Pewarta

Selasa, 10 Mar 2020 15:30 WIB

Komisi I DPR RI Layak Dapat Penghargaan dari Negara

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Wakil Ketua Komisi I DPR RI Teuku Riefky Harsya menyampaikan empatinya dan turut berduka cita atas gugurnya Dandim Kuala Kapuas Letkol Kav Bambang Kristianto Bawono. Riefky menganggap Bambang layak mendapatkan penghargaan dari negara. Dilansir dari laman detikcom, "Saya menyampaikan duka dan empati kepada keluarga korban. Semoga diberikan ketabahan atas musibah ini," kata Riefky kepada wartawan, Selasa (10/3/2020). Bambang diketahui tewas dalam kecelakaan speedboat yang membawa sejumlah Paspampres di Palangka Raya saat survei untuk kunjungan Ratu Belanda. Riefky mengingatkan aspek keselamatan harus menjadi yang utama. "Saya berharap ke depan faktor keselamatan harus menjadi hal utama yang perlu diperhatikan sehingga kejadian serupa tidak terjadi lagi," terang legislator asal Aceh itu. "Negara perlu memberikan santunan yang setimpal untuk keluarga (Bambang) yang diitinggalkan," ucap Riefky menambahkan. Diberitakan sebelumnya, speedboat yang membawa Paspampres terlibat kecelakaan di Palangka Raya, Kalimantan Tengah. Kecelakaan tepatnya terjadi di Sungai Taman Nasional Sebangau, Kelurahan Kereng Bangkirai, Kecamatan Sebangau, Palangka Raya pada Senin (9/3) pukul 12.30 WIB. Gugurnya Bambang meninggalkan kesan mendalam di mata rekannya. Bambang dikenal sebagai sosok kawan yang setia. "Rekan kami Bambang ini kawan yang luar biasa. Sesama kawan dia saling mengisi dan memahami, tidak hanya saat suka tapi juga saat duka," kata Dandim 0723/ Klaten, Letkol Kav Minarso pada wartawan saat di rumah duka Desa Manjung, Kecamatan Ngawen, Klaten, Selasa (10/3).

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU