Kisah Bayi Inggris yang Lahir di Tepi Jalan karena Salju Tebal

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 02 Mar 2018 13:13 WIB

Kisah Bayi Inggris yang Lahir di Tepi Jalan karena Salju Tebal

SURABAYAPAGI.com, London - Di tengah cuaca super dingin, kelahiran dramatis seorang bayi di tepi jalanan bersalju di Inggris, menghangatkan hati banyak orang. Bayi perempuan yang diberi nama Sienna itu langsung menjadi buah bibir di media sosial dengan tagar #A66snowbaby, yang mengacu ke nama jalan di Inggris utara, di mana ibunya, Daniella Waring melahirkannya pada Kamis (1/3) pagi waktu setempat. Proses persalinan Daniella hanya dibantu oleh suaminya, Andrew setelah salju tebal menghalangi laju kendaraan mereka menuju rumah sakit. "Cuaca sangat buruk dan saya berjuang untuk menemukan tempat untuk menepi dan hampir tak sempat menghubungi 999 (nomor layanan darurat) ketika bayi mulai keluar," ujar Andrew Waring seperti dilansir kantor berita AFP, Jumat (2/3/2018). "Selalu hadir saat kelahiran dua anak kami, saya cuma meniru apa yang telah saya lihat saat itu," imbuh pria tersebut. Paramedis tiba di lokasi tak lama kemudian dan langsung memeriksa ibu dan bayinya yang baru dilahirkan, sebelum kemudian membawa mereka ke rumah sakit Darlington Memorial Hospital. Di rumah sakit tersebut, bayi bernama lengkap Sienna Louisa Dottie Waring diperiksa dan kondisinya dinyatakan baik dengan berat badan 4,6 kilogram. Ibu sang bayi pun dalam keadaan baik. Kru ambulans pun menuliskan kelahiran bayi tersebut lewat akun Twitter. "Sienna Louisa Dottie Waring, lahir di tepi A66, selamat datang di dunia," demikian postingan mereka yang mendapat banyak sambutan hangat dari para pengguna Twitter. (cr/dtk)

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU