Khofifah Usul Bupati se-Madura Masuk Kepengurusan BPWS

author surabayapagi.com

- Pewarta

Rabu, 15 Mei 2019 11:19 WIB

Khofifah Usul Bupati se-Madura Masuk Kepengurusan BPWS

SURABAYA PAGI, Jakarta - Munculnya ide dari Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa untuk memasukkan para bupati se Madura dalam struktur kepengurusan Badan Pengembangan Wilayah Suramadu (BPWS) disampaikan pada rapat dengan pemerintah pusat. Khofifah menyampaikan usulan tersebut dalam Rapat Koordinasi (Rakor) Pembahasan Tentang Pemilihan Kepala Badan Pengembangan Wilayah Surabaya-Madura (BPWS) di Kantor Kemenko Perekonomian di Jakarta, Selasa (14/5/2019). Pembahasan tersebut dibahas bersama Menko Perekonomian Darmin Nasution dan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) RI Basuki Hadimuljono terkait revitalisasi struktur kelembagaan BPWS. Dalam kesempatan itu, Khofifah mengatakan bahwa penting bagi kepala daerah se-Madura untuk masuk struktur BPWS. Ini karena dalam pengembangan Kawasan Surabaya - Madura tentunya akan melibatkan kepal daerah yang memiliki wilayahnya. "Mereka menjadi bagian yang ikut berproses dalam pembangunan Madura. Kemudian Menteri PUPR juga mengusulkan ada ulama Madura untuk ikut terlibat dalam proses kelembagaan. Lembaga nanti apa namanya BPWS atau BPWM, dan seterusnya, ujar Khofifah. Masih menurut Gubernur Khofifah, jika para bupati se-Madura masuk dalam jajaran struktur kepemimpinan di BPWS, maka diharapkan mereka mengetahui apa yang sedang dilakukan BPWS di daerahnya. "Mereka (bupati) juga punya ide besar untuk KEK (Kawasan Ekonomi Khusus) industri garam. KEK industri garam itu di Sampang, Pamekasan, atau di Sumenep? Nah itu kan kalau misalnya inline dengan seluruh program strategis BPWS, lebih enak," katanya.n jk

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU