Kemen PAN-RB Puji Inovasi Pelayanan Publik Polres Lamongan

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 05 Agu 2019 19:48 WIB

Kemen PAN-RB Puji Inovasi Pelayanan Publik Polres Lamongan

SURABAYA PAGI, Lamongan - Gebrakan Polres Lamongan berinovasi dalam meningkatkan pelayanan masyarakat, menuai apresiasi dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokasi (Kemen PAN RB). Pujian itu disampaikan oleh Debuti Bidang Pelayanan Masyarakat Kemen PAN dan RB, Dyah Natalisa, saat melihat langsung berbagai inovasi yang dilakukan Polres Lamongan dibawah Komando Kapolres AKBP Feby DP Hutagalung. Disebutkan olehnya, kedatangannya ke Polres Lamongan ini sebagai kegiatan rutin, untuk melihat dari dekat pelayanan publik di sejumlah daerah, dan kebetulan hari ini ke Polres Tuban dan Lamongan, dan semua punya keunikan masing-masing. Ia juga cukup respek dengan kemajuan inovasi yang dilakukan oleh Polres Lamongan, dalam membenahi pelayanan kepada masyarakat. "Tempat pelayananannya cukup bagus, tempatnya bersih, nyaman, ruangannya lebih luas, fasilitas IT nya bagus, ada ruang tunggu, semoga hal yang demikian ini akan terus tidak karena saya datang," guraunya. Penataan pelayanan ini kata Dyah, tidak hanya membuat jajaran Polres Lamongan dalam melayani akan merasa puas, tapi masyarakat akan merasakan hal yang sama. "Tentu pelayanan dengan ruang yang luas seperti ini, tidak dibuat main-main, dan bagaimana membuat nyaman masyarakat," terangnya. Ia juga menyinggung soal inovasi aplikasi Sistem Operasional Terpadu Online (SOTO LA MART), yang menunya terus di upgrade dalam upaya mempermudah masyarakat untuk mendapatkan pelayanan yang prima dari Polres Lamongan, apalagi SOTO LA MART bisa terintegrasi dengan Dinas Perhubungan, dan Lapas. "Semoga ini saja dimanfaatkan dengan baik, dan masyarakat juga harus disosialisasikan terkait dengan pelayanan yang sudah diperbaiki dengan baik ini dan aman ini, karena semuanya untuk mereka," harapnya. Dalam kesempatan itu, Dyah juga mengapresiasi spot foto menyambut Ultah Kemerdekaan yang dipasang di depan Kantor Lantas Polres setempat. "Inovasi itu cara kekinian cukup kreatif bagus sekali, menyemangati kita semua merayakan kemerdekaan dengan cara-cara yang kreatif," kata Dyah. Kapolres, AKBP Feby DP Hutagalung mengatakan, ia bersama jajarannya memang terus bertekad dalam memperbaiki sarana prasarana dalam menunjang pelayanan kepada masyarakat Saat ini progres dalam rangka membuat aplikasi, Smart Babin, Smart Kinerja, dan Smart CJS sinergitas empat pilar Lapas, Kejaksaan, Pengadilan dan Polri. Hal itu dilakukan untuk mempermudah proses peradilan dan komunikasi. Untuk SOTO LA MART diupgrade terus. , Di aplikasi SOTO Lamongan sendiri, berisikan menu Pengaduan Online, Laporan Kehilangan Online, Permohonan SKCK Online, Permohonan Ijin Keramaian Online, Permohonan SIM Online (Registrasi atau Pendaftaran). Berikutnya, ada SP2HP Online (Perkembangan penyidikan perkara), News (Berita Online), CCTV LIVE (pantau arus lalu lintas langsung dari CCTV), dan Layanan Call Centre, Layanan SMS Centre, Panic Button.jir

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU