Inilah Penyebab Ketiak Berwarna Gelap

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 02 Agu 2018 14:20 WIB

Inilah Penyebab Ketiak Berwarna Gelap

SURABAYAPAGI.com - Ketiak, meskipun salah satu anggota tubuh yang sering tertutup, namun bukan berarti ketiak harus dibiarkan saja. Ketiak juga harus tetap mendapatkan perawatan agar tetap cerah dan bersih. Seperti yang kita ketahui, ketika yang gelap dan berbulu kerap membuat wanita menjadi kurang percaya diri, terlebih ketika mengenakan pakaian tanpa lengan. Oke masalah ketiak gelap atau hitam bukan tanpa alasan. Ketiak gelap atau hitam disebabkan olehh banyak hal. Hanya saja, banyak wanita yang tak menyadari, bahkan banyak penyebab ketiak hitam yang justru menjadi kebiasaan para wanita, sehingga ketiak semakin lama semakin gelap. Oke agar kulit ketiak tidak semakin gelap, anda perlu mengetahui apa saja penyebab kulit ketiak menjadi gelap. Nah berikut Penyebab Kulit Ketiak Hitam Yang Wajib Kamu Ketahui. Kebiasaan mencukur bulu Kebiasaan mencukur bulu ketiak ternyata dapat menyebabkan kulit ketiak hitam. Perlu kamu ketahui kulit ketiak sangat sensitif. Pastikan kamu menggunakan alat cukur dan krim yang tepat. Penumpukan sel kulit mati yang tidak dibersihkan Kulit ketiak yang gelap bisa jadi disebabkan oleh penumpukan sel kulit mati, jadi pastikan kamu melakukan perawatan dengan benar. Keringat berlebih Keringat yang berlebih juga dapat menyebabkan kulit ketiak yang hitam. Iritasi kulit Gangguan dan iritasi pada deodoran dan parfum, jadi pastikan kamu memilih deodoran yang tepat dan tidak menyebabkan iritasi pada kulit. Kebiasaan menggaruk ketiak Kebiasaan menggaruk ketiak juga dapat menyebabkan ketiak menjadi gelap. Hal ini dikarenakan terlalu sering menggaruk ketiak juga dapat menyebabkan iritasi sehingga kulit ketiak menjadi gelap. Kebiasaan menggunakan pakaian ketat Sering memakai pakaian yang terlalu ketat selain membuat tak nyaman juga dapat menyebabkan kulit ketiak menjadi hitam. Untuk itu hindari menggunakan pakaian ketat. Masa kehamilan Yang terakhir adalah karena masalah kehamilan. Saat hamil ternyata dapat menyebabkan gangguan pigmentasi pada kulit ketiak sehingga menyebabkan iritasi.

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU