IHSG Dibuka Menguat 7,4 Poin ke Level 6.392,39

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 25 Jul 2019 09:30 WIB

IHSG Dibuka Menguat 7,4 Poin ke Level 6.392,39

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali dibuka menguat pada perdagangan hari Kamis (25/7/2019). Kali ini IHSG dibuka di level 6.392,39, meningkat 7,4 poin alias 0,1 persen. Membuka perdagangan hari ini, diketahui sebanyak 26 saham menguat, lima saham melemah serta 14 saham diam di tempat. Sementara itu, transaksi perdagangan dilaporkan menyentuh Rp73,06 miliar dari 148,32 juta lembar saham yang diperdagangkan di lantai bursa. Indeks LQ-45 sendiri diketahui juga menguat 1,74 poin alias 0,2 persen menjadi 1.023. Lalu indeks saham berbasis syariah yang tergabung dalam Jakarta Islamic Index juga menguat tipis 0,02 poin menjadi 690,74. Kemudian indeks IDX30 juga turut meningkat 0,86 poin alias 0,2 persen ke 560,97 serta indeks MNC36 terkatrol 0,94 poin atau 0,3 persen ke level 365,86 Sementara itu, terdapat beberapa saham yang aktif dalam deretantop gainers. Mereka antara lain PT Siloam International Hospitals Tbk (SILO) menguat Rp325 alias 5,4 persen menjadi Rp6.300, PT Pelangi Indah Canindo Tbk (PICO) meningkat Rp235 alias 25 persen ke level Rp1.175, serta saham PT Pollux Properti Indonesia Tbk (POLL) terkatrol Rp210 atau 13,2 persen ke Rp1.800. Sementara itu, saham-saham yang dilaporkan masuk jajaran top losers antara lain saham PT Indo Kordsa Tbk (BRAM) anjlok Rp1.600 atau 14,3 persen ke level Rp9.600, PT Metropolitan Kentjana Tbk (MKPI) terjerembab Rp1.000 alias 6,3 persen menjadi Rp14.900, serta PT Gowa Makassar Tourism Development Tbk (GMTD) turun Rp625 alias 3,22 persen ke level Rp18.775.

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU