Giant Kembali Hadirkan Harga Teman

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 26 Jul 2019 13:52 WIB

Giant Kembali Hadirkan Harga Teman

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - Harga teman yang sering kita dengar merujuk sebagai harga yang dinilai lebih murah, karena mempunyai suatu nilai kedekatan antara penjual dengan pembeli. Setelah sukses dengan program Harga Teman di periode sebelumnya, Giant kembali menghadirkan Harga Teman dengan menghadirkan 800 produk. Resmi dimulai pada 25 Juli 2019 di seluruh Giant, periode kali ini menghadirkan lebih banyak produk dari periode sebelumnya. "Kenapa harga teman, karena konsep Giant ingin menganggap para pembeli layaknya sebagai seorang teman. Menghadirkan lebih banyak produk dari periode sebelumnya, lebih variatif untuk memanjakan setiap orang di seluruh Indonesia," uUngkap Irene Putri Sitanggang. Harga teman tidak hanya memperbarui dan menurunkan lebih dari 800 harga favorit masyarakat Indonesia namun juga memberikan beberapa promo lainnya, seperti fresh iconic dimana produk favorite masyarakat Indonesia dijual dengan harga murah seperti udang Vaname. Selain itu setiap minggu ada 5 produk buah dan sayuran yang terpilih seperti,Anggur Red Globe Cina, Jeruk Mini Afourer, Mangga Harum Manis, Brokoli dan Jagung Manis juga ditawarkan dengan harga murah. Beli produk gratis priduk juga akan memanjakan masyarakat Indonesia, seperti membeli 2 produk favorit akan mendapatkan gratis 1 produk. "Ini Sebagai bentuk terimakasih Giant kepada masyarakat, harga teman sudah dimulai sejak tahun 2018. Dan akan terus ingin memberikan yang terbaik, sehingga para ibu atau pihak yang bertanggung jawab mengelola keuangan rumah tangga dapat menyimpan uang lebihnya untuk keperluan lainnya," imbuh Irene Menghadirkan 800 produk favorit yang sebelumnya hanya 600 produk, diantaranya produk seafood hemat hingga 16%, sayuran hemat hingga 33%, produk bumbu dan masakan hemat hingga 15%, produk makanan hemat hingga 20%, produk minuman hemat hingga 25%, produk pembersih rumah hemat hingga 30%, produk kecantikan hemat hingga 16% dan lain-lain. Untuk periode kali ini akan berlangsung selama 12 minggu.

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU