Gelar Ngaji Kebangsaan, Pemkab Tuban Undang Gus Miftah Maulana

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 04 Jul 2019 22:43 WIB

Gelar Ngaji Kebangsaan, Pemkab Tuban Undang Gus Miftah Maulana

SURABAYAPAGI, Tuban- Bupati Tuban H. Fathul Huda bersama Forpimda Pemkab Tuban menggelar hajatan ngaji kebangsaan di area Tuban Sport Centre, Kamis (04/7). Acara yang diselenggarakan untuk umum tersebut mampu menarik antusiasme masyarakat. Terlihat masyarakat lintas usia berbondong- bondong datang memenuhi lokasi kegiatan. "Seluruh masyarakat Kabupaten Tuban diundang untuk mengikuti ngaji kebangsaan dan tasyakuran ini" terang Drs. Rohman Ubaid Kabag Humas dan Protokol Pemkab Tuban. Dalam rangka tasyakuran stadion Bumi Wali Tuban yang juga bersamaan dengan penyelenggaraan Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) VI Jawa Timur, Pemkab Tuban mengundang KH. Miftah Maulana Habiburrahman atau lebih populer disapa Gus miftah sebagai penceramah. Seorang ulama muda NU yang sedang naik daun akibat ceramahnya di klub malam dan kesuksesanya merangkul kaum marginal untuk kembali kejalan yang benar. Ditengah riuh pelaksanaan tasyakuran, ternyata muncul beberapa kendala yang dialami hadiri yang hadir. Salah satunya Mutmainah (39). Perempuan paruh baya yang berasal dari kecamatan Plumpang tersebut mengaku datang bersama rombongan. Dia menceritakan jika saat ingin menggunakan fasilitas kamar mandi ternyata ia tidak dapat menemukan air. Bak kamar mandi kosong dan air dari kran tidak keluar. "Mau gimana lagi. Air dikamar mandi kosong. Sehingga terpaksa membeli air mineral untuk bersih- bersih" ketusnya. Peserta acara lainya, yang dikonfirmasi bernama Nasrikin warga Kecamatan Jenu ikut serta mengatakan hal serupa. "Iya masih tahap pembangunan. Sehingga masih ada beberapa fasilitas staidon yang belum selesai dan belum sepenuhnya layak untuk digunakan" pungkasnya.hsw

Editor : Mariana Setiawati

Tag :

BERITA TERBARU