Dinsos Jatim Peringati HKSN 2018

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 14 Des 2018 17:05 WIB

Dinsos Jatim Peringati HKSN 2018

SURABAYAPAGI, Surabaya - Dinas Sosial Provinsi Jawa Timur menggelar kegiatan peringatan Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN) 2018 di halaman kantor Dinas Sosial Jatim Jl. Gayung Kebonsari, Surabaya, Jumat (14/12). Peringatan HKSN sendiri berbarengan dengan ulang tahun Dharma Wanita Dinas Sosial. Acara ini sendiri diisi oleh berbagai acara untuk memeriahkan HKSN dan diikuti oleh ratusan warga dari seluruh Jawa Timur. Sukesi selaku Kepala Dinas Sosial Jatim menuturkan, rangkaian peringatan HKSN sendiri sebenarnya sudah dimulai beberapa hari lalu dan diisi oleh beberapa kegiatan seperti sarasehan, kerja bakti membersihkan taman makan pahalawan, mengadakan refleksi kepahlawanan untuk mengingat jasa-jasa para pahlawan dan puncaknya adalah kegiatan hari ini. Dalam kesempatan ini, Sukesi juga memberikan beberapa bantuan kepada masyarakat kurang mampu dan juga penghargaan pada Tim Tagana yang bertugas saat menangani bencana di Palu. "Karena Tagana Jawa Timur sendiri bertugas selama 40 hari disana sehingga Dinsos memberikan sedikit apresiasi pada loyalitas Tagana sendiri," ucap Sukesi. Sukesi berharap pada perayaan HKSN tahun ini semua tim Dinas Sosial dapat meningkatkan kekompakan dan kerjasamanya yang selama ini telah terjaga dengan baik.byo

Editor : Mariana Setiawati

Tag :

BERITA TERBARU