Diiringi Sholawat, Persela Dilaunching Target Papan Atas

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 16 Mei 2019 06:19 WIB

Diiringi Sholawat, Persela Dilaunching Target Papan Atas

SURABAYA PAGI, Lamongan - Resmi sudah skuad Persela Lamongan dilaunching dan dikenalkan ke publik, yang diiringi lantunan Sholawat yang dikumandangkan oleh Habib Muchsin Al Hamid, di Alun-alun Kota Lamongan, Rabu (15/5/2019), malam. Tim Laskar Joko Tingkir ini seperti disampaikan oleh Bupati Lamongan, H Fadeli, ada 26 pemain, empat pelatih dan beberapa ofisial tim yang dikenalkan. Skuad inti Persela yang diperkenalkan tersebut nantinya akan berlaga di ajang Liga 1 Shopie musim 2019 mendatang. Skuad Persela Lamongan sendiri lanjutnya, banyak dihuni oleh para pemain muda yang berbakat dan bertalenta, seperti Hambali, Birrul Walidain dan sejumlah pemain muda lainnya. "Komposisi pemain yang ada sekarang ini, saya optimis Persela berprestasi, setidaknya kalau tidak juara ya ada di papan atas,"kata Fadeli berharap. Dilaunchingnya Persela diiringi sholawat ini kata Fadeli, untuk mencari keberkahan dan syafat, agar skuad Persela dalam bertanding bisa selamat, aman dan selalu menang. "Launching sambil bersholawat ini kita berharap Persela dalam menjalani laga di Liga 1 selalu mendapatkan keberuntungan dan kemenangan," harap bupati seperti harapan suporter LA Mania. Sementara itu, pelatih Persela Aji Santoso mengaku timnya saat ini sudah siap tanding dan siap berprestasi. Komposisi pemain yang ada saat ini, diyakini mampu berprestasi, apalagi dihuni pemain muda dan senior. Meski sejauh ini jam terbang para pemain muda masih kurang. "Dari dulu kami telah menerapkan sejumlah pemain muda," katanya. Sejumlah pemain muda nantinya akan berkolaborasi dengan sejumlah pemain lama atau yang punyai jam terbang tinggi. Sehingga jika keduanya disatukan akan menjadi tim yang saling melengkapi satu sama lainnya. Apa lagi kompetisi Liga I Shopie yang sudah bergulir ini banyak dihuni oleh tim-tim yang kuat. "Tentunya persaingan semakin ketat, untuk itu semangat daya gedor pemain muda kita harapkan dalam mengarungi musim Liga I Shopie 2019 ini," jelasnya. Untuk Liga I Shopie musim 2019 ini, Persela Lamongan tidak mematok juara. Namun tim kebanggaan masyarakat kota Soto (sebutan lain dari Kabupaten Lamongan) bisa menduduki posisi tengah dan papan atas. "Target yang dicanangkan oleh manajemen bisa papan atas, insya Alloh bisa tercapai doakan,"aku Aji. Sementara dalam skuad Persela Lamongan, ada tiga pemain asing dari berbagai negara yang didatangkan oleh Persela Lamongan untuk menghadapi perhelatan Liga I Shopie musim 2019 ini. Mereka yakni Mawouna Amevor asal Togo, Kei Hirose dari Jepang, dan Alex Gonçalves berasal dari negara Brazil. "Komposisi pemain sudah lengkap Insyaallah kita akan menghadapi Liga I Shopie musim 2019 ini," pungkasnya. Daftar Pemain Persela yang akan merumput di Liga 1 Shopie Tiga penjaga Gawang Reza Agus Febrian, Dian Agus Prasetyo, Dwi Kuswanto. Tujuh pemain bertahan, Zaenuri, Samsul Arifin, Mawouna Amevor, Birrul Walidain, Arif Satria, Eky Taufik, Lukas Guruh Prayitno dan 9 pemain gelandang Kei Hirose, Lucky Wahyu, Ahmad Baasith, Malik Risaldi, Hambali Tolib, Riyatno Abiyoso, Sugeng Efendi, Achmad Arthur Sena, Delvin Rumbino. Serta lima pemain depan Muhammad Ridwan, Alex Gonçalves, Marcel Kararbo, Ghifari Vaiz dan Anis Nabar. jir

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU