Home / TapalKuda : Terdampak Banjir Bandang

Desa Alasmalan Butuh Pakaian Dalam dan Perlengkapan Bayi

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 28 Jun 2018 12:36 WIB

Desa Alasmalan   Butuh Pakaian Dalam dan Perlengkapan Bayi

SURABAYAPAGI, Banyuwangi- Sampai H+6 kejadian Banjir Bandang di Desa Alasmalang, Kecamatan Singojuruh, puluhan warga masih belum bisa menempati rumahnya. Selain mengalami rusak berat, sebagian besar karena masih terendam lumpur. Sementara itu, sejumlah alat berat masih terus membersihkan tumpukan lumpur dan material yang berserakan. Demikian juga dengan ratusan relawan yang berdatangan dari berbagai daerah, terus membantu warga membenahi tempat tinggalnya. Menurut data, sebanyak 520-an rumah warga yang yang rusak diterjang banjir bandang pada Jumat (22/6) pekan lalu. Pantauan Surabaya Pagi di lapangan, sumbangan untuk warga korban banjir bandang masih terus berdatangan. Sementara ini, sumbangan yang paling dibutuhkan adalah pakaian dalam dan perlengkapan bayi. Juga kebutuhan pakaian dan seragam untuk 300-an anak-anak sekolah, jelas koordinator Relawan Prasasti, John Tata, Rabu (24/6) kemarin. Menariknya, meski masih sedih dan trauma karena mengalami kejadian banjir bandang, namun partisipasi warga terhadap pelaksanaan Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jatim yang berlangsung Rabu (27/6) kemarin, tergolong tinggi. Di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 07 Yang didirikan di lokasi yang cukup parah terdampak banjir di Dusun Garit, Desa Alasmalang, kehadiran warga mencapai 80 persen. Dari 623 pemilih yang terdaftar di TPS ini, yang hadir menggunakan haknya sebanyak 459 orang atau hampir 80 persen, jelas Suherman, komisioner KPUD Banyuwangi yang sempat meninjau langsung ke lokasi TPS.bud

Editor : Mariana Setiawati

Tag :

BERITA TERBARU