Baznas Gresik Gelar Pelatihan Kewirausahaan

author surabayapagi.com

- Pewarta

Rabu, 07 Agu 2019 18:49 WIB

Baznas Gresik Gelar Pelatihan Kewirausahaan

SURABAYAPAGI.COM, Gresik- Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) kabupaten Gresik mengadakan pelatihan kewirausahaan bagi para mustahik binaan dan warga sekitar dengan tema "Digitalisasi bisnis bagi mustahik" di aula Islamic Centre Masjid Agung Gresik, Rabu (07/08/19). Pelatihan tersebut diikuti ratusan peserta dari warga Gresik. Ketua Panitia Pelatihan, Suhanto, mengatakan ide kegiatan tersebut muncul karna keluhan para mustahik binaan baznas yang terkendala pemasaran. "latar belakang kami mengadakan kegiatan ini karna kami memiliki kelompok mustahik binaan, dan kebanyakan mereka masih terkendala dalam hal pemasaran" ucap suhanto. Baznas Gresik berharap melalui kagiatan ini para mustahik binaan mampu bersaing dalam dunia usaha dan pemasaran sehingga mampu mandiri. "Kami berharap setelah mengikuti kegiatan ini tidak ada lagi mustahik yang mengeluh karna kendala pemasaran, dan nantinya mereka mampu bersaing menggunakan kemampuan digitalisasi bisnis yang kami bekali dalam kegiatan pelatihan ini sehingga lebih mandiri," ucap Suhanto. Dalam kegiatan ini peserta mendapatkan pemahaman tentang cara memaksimalkan pemasaran menggunakan media sosial seperti facebook, whatsapp dan instagram. "Kami merasa sangat terbantu dengan adanya kegiatan ini. Melalui kegiatan ini kami memperoleh materi tentang cara memaksimalkan aplikasi facebook, whatsapp dan instagram untuk membantu pemasaran usaha kami," ujar Septi sebagai peserta pelatihan. "Kami merasa pelatihan ini sangat tepat sasaran," tandasnya lagi. Suhanto mengatakan, pelatihan ini tidak berhenti sampai disini, namun ada followup berupa dampingan dari praktisi dan ahli untuk menerapkan strategi marketing yang telah diajarkan. "Setelah ini peserta tidak dilepas begitu saja, ada mentoring dari praktisi yang kami sediakan, sehingga lebih maksimal dalam praktiknya, pelatihan bukan sekedar pelatihan, namun kami lakukan monitoring kedepannya pasca pelatihan ini," ujarnya.

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU