Home / SGML : Keluarga Pasien Pilih Parkir di Pinggir Jalan Mesk

Bangunan Parkir RSUD dr Soegiri Kerap Mencelakai Pengendara

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 04 Jan 2018 11:56 WIB

Bangunan Parkir RSUD dr Soegiri Kerap Mencelakai Pengendara

SURABAYAPAGI.COM, Lamongan - Meski pihak RSUD Dr Soegiri Lamongan sudah membangunkan parkir kendaraan tepat di samping bangunan utama rumah sakit type B ini, namun pemilik mobil baik itu karyawan rumah sakit, maupun keluarga pasien enggan untuk memarkir mobilnya, karena bangunan parkir itu cukup membahayakan dan kerap mencelakai pengendara. Karena bangunan yang dianggap tidak standart lokasi parkir tersebut, semua pemilik mobil memilih parkir di dalam area parkir rumah sakit dan di luar, meski harus memakan badan jalan, di sebelah kiri dan kanan Jalan Kusuma Bangsa. Karuan saja, kondisi yang demikian ini membuat arus lalu lintas di depan rumah sakit milik pemerintah daerah Lamongan ini, hampir setiap hari terjadi kemacetan dan kesemrawutan, bahkan sampai harus bergantian lewat saat ada kendaraan truk besar yang lewat. "Kalau ada kendaran truk yang besar lewat, sudah pasti lewatnya harus bergantian, karena mobil yang terparkir di piggir jalan ini tidak hanya satu sisi saja, tapi kedua duanya kanan kiri jalan diisi parkir mobil," Rokim warga pasien. Tidak hanya itu saja, ia memilih parkir di pinggir jalan, karena dia mengaku takut kalau parkir dibangunan baru berlantai tersebut, karena jalan yang dilewati terlalu sempit, juga bangunan jalanya terlalu menjorok ke atas dan ke bawah. "Kalau melewati parkiran itu tidak semua pemilik mobil bisa. ya ada malah body mobil bisa nemper ke tembok," ujarnya.

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU