Atlet Catur Malang Ikuti Kejuaraan Asia 2019

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 29 Jul 2019 14:37 WIB

Atlet Catur Malang Ikuti Kejuaraan Asia 2019

SURABAYAPAGI.COM, Malang - Pengurus Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Kota Malang mengikutsertakan dua atlet catur junior dalam kejuaraan catur junior Asia, Eastern Asia Youth Chess Championship 2019, di Bangkok, Thailand, 1-10 Agustus 2019. Ketua Percasi Kota Malang Thatit Boedisucahyo mengatakan, dua atlet yang dikirim bernama Nayaka Budi Dharma (12 tahun) dan Arjuna Satria Pamungkas (11 tahun). Nayaka akan bertanding di Kelompok Junior C atau kelompok umur di bawah 15 tahun (KU-15) dan Arjuna bertanding di Kelompok Junior D atau kelompok umur di bawah 13 tahun (KU-13). Pengiriman Nayaka dan Arjuna atas permintaan Pengurus Besar Percasi melalui surat bertanggal 16 Juli 2019 yang ditandatangani Sekretaris Jenderal Henry Hendratno. Pengiriman Nayaka dan Arjuna merupakan buah dari prestasi yang mereka raih saat mengikuti Kejurnas Catur 2018 di Aceh hingga sudah sewajarnya PB Percasi meminta mereka mewakili Indonesia di Bangkok nanti, kata Thatit, Senin (29/7). Pada Kejuaraan Nasional Catur ke-47 di Banda Aceh, 10-17 Oktober 2018, empat dari sembilan atlet catur Kota Malang yang memperkuat tim catur Provinsi Jawa Timur meraih medali, yang mengantarkan kontingen Jawa Timur jadi juara umum di agenda tahunan Percasi itu. Jawa Timur memperoleh enam medali emas, tiga medali perak, dan dua medali perunggu. Tiga medali emas disumbangkan Nayaka, Arjuna, dan Hafiza Indriani. Sedangkan, medali perunggu diraih Claretta Nathania Handoko.

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU