Asah Kemampuan, Kapolrestabes Surabaya Ajak Anggota Latihan Menembak

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 12 Jan 2018 19:58 WIB

Asah Kemampuan, Kapolrestabes Surabaya Ajak Anggota Latihan Menembak

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Ada pemandangan berbeda di lapangan tembak Arjuno Polrestabes Surabaya, Jumat (12/01) petang. Sebab, lapangan berlatih menembak itu, nampak Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Rudi Setiawan yang tengah serius memegang senjata api (senpi). Mengapa menjadi berbeda? Sebab baru pertama kali ini, Kombes Rudi mencicipi lapangan tembak Polrestabes Surabaya semenjak dirinya menjadi Kapolrestabes. Kombes Rudi tidak sendirian berlatih, dia mengajak sejumlah pejabat utama. Baik dari Sumda (sumber daya), Satresnarkoba, Satreskrim maupun Satlantas. Ada dua latihan yang mereka lakukan. Yaitu tembak presisi dan tembak reaksi. Selama satu jam, Kombes Rudi dan anggotanya melakukan latihan tersebut. Mantan Direskrimsus Polda Sumatera Selatan ini mengatakan, soal senpi dan cara menembakkanya, dirinya sudah tidak asing lagi. Sebab, dirinya mengaku sudah 25 tahun lebih secara rutin melakukan latihan menembak. "Terakhir menembak pas masih di Palembang kemarin. Kalau di sini (Polrestabes Surabaya) baru pertama kali ini," kata Kombes Pol Rudi di depan lapangan tembak arjuno, usai latihan. Alumnus AKPOL (Akademi Kepolisian) tahun 1993 ini mengatakan, bakal melakukan latihan menembak bersama anggotanya secara berkala. Sebab menurutnya, latihan menembak bersama itu, selain untuk memotivasi anggota, juga untuk meningkatkan kemampuan anggota dalam menggunakan senpi yang dipegangnya. "Karena standarnya, anggota polisi memang diharapkan bisa menembak atau terlatih menembak," tegas Kombes Rudi. Tidak hanya itu, Rudi menyampaikan jika latihan menembak bisa meminimalisir kesalahan prosedur penggunaan senpi oleh anggota saat bertugas di lapangan. "Karena bagaimanapun juga, selain harus melindungi masyarakat, Polisi juga harus bisa melindungi dirinya sendiri," tandas Kombes Pol Rudi Setiawan. bkr

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU