Angkasa Pura II Izinkan Taksi Online Beroperasi di 16 Bandara

author surabayapagi.com

- Pewarta

Selasa, 01 Jan 2019 18:24 WIB

Angkasa Pura II Izinkan Taksi Online Beroperasi di 16 Bandara

SURABAYAPAGI.com Semakin banyaknya taksi online yang beroperasi membuat PT Angkasa Pura II (Persero) memberi izin taksi online untuk beroperasi di 16 bandara yang dikelola perseroan. Biasanya di bandara yang bukan dikelola Angkasa Pura II, taksi online tidak diperbolehkan beroperasi. Direktur Utama Angkasa Pura II, Muhammad Awaluddin, menjelaskan kebijakan yang akan dibuat tersebut bertujuan untuk memberikan banyak pilihan moda transportasi kepada masyarakat menuju bandara yang dikelola pihaknya. "Kenapa kami tidak akan melarang? Karena menurut saya, itu pilihan moda transportasi masyarakat. Memang harus difasilitasi," tegasnya, Selasa (1/1). Saat ini, menurut dia, bandara yang sudah memperbolehkan taksi online beroperasi, yakni Bandara Soekarno-Hatta, Halim Perdanakusuma, dan Husein Sastranegara Bandung. Secara bertahap, bandara lain juga akan mengikuti. "Sebentar lagi Palembang, Kualanamu juga akan masuk taksi online. Lainnya akan menyusul. Yang lain, bandara kecil saja enggak pada berani," kata Awaluddin. Dia menambahkan, kebijakan taksi online boleh beroperasi di bandara merupakan langkah Angkasa Pura II dalam memberikan journey experience yang baik. Menurutnya, journey experience terbagi 3, yakni pre journey, on journey, dan post journey. Awaluddin menjelaskan, pre journey adalah pengalaman masyarakat sebelum menikmati penerbangan, misalnya penyediaan layanan digital seperti check in online. Sedangkan on journey adalah pengalaman masyarakat saat berada di bandara dan penerbangan. "Post journey itu waktu kamu merasakan saat ambil bagasi, menunggu taksi, sampai naik taksi online. Nah kami ingin memberikan journey experience yang baik," ucap Awaluddin. Berikut 16 bandara yang dikelola Angkasa Pura II: 1. Bandara Sultan Iskandar Muda 2. Bandara Kualanamu Medan 3. Bandara Sultan Syarif Kasim II 4. Bandara Raja Haji Fisabilillah 5. Bandara Minangkabau Padang 6. Bandara Sultan Thaha 7. Bandara Depati Amir 8. Bandara S Mahmud Badaruddin II Palembang 9. Bandara Halim Perdanakusuma Jakarta 10. Bandara Soekarno-Hatta Tangerang 11. Bandara Husein Sastranegara Bandung 12. Bandara Supadio 13. Bandara Silangit 14. Bandara Banyuwangi 15. Bandara Kertajati Majalengka 16. Bandara Tjilik Riwut Kp

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU