Anggota DPRD Mimik Idayana Bantu Air Bersih Warga Kebanjiran di Tanggulangi

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 27 Jan 2020 17:19 WIB

Anggota DPRD Mimik Idayana Bantu Air Bersih Warga Kebanjiran di Tanggulangi

SURABAYAPAGI.com, Sidoarjo - Politisi partai Gerindra Hj Mimik Idayana yang juga anggota komisi D DPRD kabupaten Sidoarjo mendatangi lokasi banjir di desa Kedung banteng dan Banjar asri kecamatan Tanggulangin kabupaten Sidoarjo, Senin (27/1/2020). Dalam sidak yang dilakukannya,Hj Mimik yang juga aktif dalam kegiatan pengajian NU ini mengaku prihatin dengan kondisi warga yang sudah 1 bulan lebih lingkungannya tergenang banjir setinggi sekitar 40 cm. " Saya sangat prihatin sekali dan tidak menyangka kondisinya seperti ini bahkan didesa Kedung banteng sudah 1 bulan lebih terendam banjir", ungkap Hj Mimik yang warga NU ini. Dalam kesempatan ini, Hj Mimik juga memberikan bantuan berupa bingkisan ke warga yang terdampak banjir. Dia juga akan mendatangkan air bersih untuk memenuhi kebutuhan warga Kedung banteng dan Banjar asri. Oleh karena itu Hj Mimik meminta agar pemerintah melakukan langkah cepat dan tepat agar banjir seperti ini tidak terulang lagi, karena menurut warga banjir seperti ini kerap terjadi setiap tahun. " Pemerintah kabupaten Sidoarjo harus bertindak cepat dan tepat agar air yang menggenangi pemukiman warga segera bisa surut, dengan membangun saluran air atau gorong-gorong agar air yang menggenang bisa segera surut", ucap Mimik. Hj Mimik juga mengapresiasi apa yang dilakukan warga dengan melakukan tindakan swadaya untuk mengatasi banjir. Dengan meninggikan jalan agar tidak banjir, namun hal ini justru bukan menyelesaikan masalah karena air akan tetap mengalir ke rumah warga lantaran ketinggiannya lebih rendah. "Yang tepat di sini agar segera dibangun saluran air," tegasnya. sg

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU