Alami Gangguan Mental, Seorang Suami di Jombang Tusuk Istri

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 14 Sep 2020 09:34 WIB

Alami Gangguan Mental, Seorang Suami di Jombang Tusuk Istri

i

Pelaku mendapat perawatan di rumah sakit usai mencoba bunuh diri. SP/Ist

SURABAYAPAGI.com, Jombang - Seorang suami nekat menusuk istrinya sendiri dengan menggunakan pisau dapur. Peristiwa itu terjadi pada Minggu, (13/9/2020) sekitar pukul 13.00 WIB.

Suami istri tersebut yakni, Sutriman (47), dan Sugiati (45), warga Dusun Kandangsapi, Desa Kedungbetik, Kecamatan Kesamben, Kabupaten Jombang, Jawa Timur.

Baca Juga: Penemuan Mayat Bayi di Sungai Mojowarno Jombang, Awalnya Dikira Boneka

Usai menusuk istrinya, Sutriman mencoba bunuh diri. Namun upaya yang dilakukannya gagal. Kini, pasangan suami istri itu harus menjalani perawatan di rumah sakit.

Kapolsek Kesamben, Iptu Slamet Hariyana mengatakan, bahwa peristiwa penusukan berawal saat Sugiati duduk-duduk di depan TV di rumahnya di Dusun kandangsapi.

"Beberapa saat kemudian dengan membawa sebilah pisau, suami tiba-tiba menghampirinya. Tanpa ngomong apapun si suami ini tiba-tiba saja menyerang korban,” katanya, saat dikonfirmasi, Senin (14/9/2020).

Slamet menjelaskan, bahwa Sutriman melayangkan dua kali tusukan kepada istrinya. Serangan pertama, istrinya berhasil menolak dengan tangannya.

"Namun pada serangan kedua, akhirnya pisau dapur itu berhasil menancap di tubuh istrinya. Tepatnya ditusuk pada bagian perut,” jelasnya.

Baca Juga: Bola Liar Anggaran Mamin Satpol PP Jombang, DPRD Minta Inspektorat Turun

Usai menusuk istrinya, papar Slamet, pelaku yang sudah kalap berupaya melakukan bunuh diri dengan menusukkan pisau itu ke perutnya sendiri.

"Saat warga mengetahuinya, keduanya sudah tergeletak di rumahnya sambil teriak minta tolong. Dan pisau juga masih menancap di perut pelaku,” paparnya.

Beruntung, dalam peristiwa itu nyawa keduanya berhasil diselamatkan setelah dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.

Slamet menerangkan, menurut keterangan keluarga dan sejumlah saksi, diduga kuat Sutriman mengalami gangguan mental yang dideritanya.

Baca Juga: Kesadaran Politik Anak Muda Makin Tumbuh, Santri Jombang Antusias Diskusi Bareng Gus Sadad

“Dia ini pesilat dan suka mencari ilmu ghaib. Diduga itu yang membuat dia mentalnya terganggu hingga sampai menyerang istrinya,” terangnya.

Keduanya tak pernah terlibat saling cekcok maupun masalah lain. Selain itu menurut tetangga dan keluarganya, Sutriman diketahui bersikap aneh sejak pagi.

“Jadi untuk keterangan sementara begitu. Menurut keluarga dan tetangga, pelaku ini sejak pagi kelihatan gelisah saja,” pungkasnya. (suf)

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU