AHY Pastikan Dirinya Turun Untuk Pileg Bukan Pilpres

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 24 Jan 2019 17:16 WIB

AHY Pastikan Dirinya Turun Untuk Pileg Bukan Pilpres

SURABAYAPAGI.com, Lamongan - Meski Partai Demokrat menjadi bagian dari tim pendukung pasangan Prabowo-Sandiaga Uno dalam Pilpres, namun safari politik Agus Harimurti Yudhoyono ke wilayah pantai utara di Jawa Timur, khusus untuk mendongkrak suara Demokrat dalam Pemilihan Legislatif bukan untuk Pilpres. Hal itu disampaikan oleh Agus Harimurti Yudhoyono, Komandan Satuan Tugas Bersama atau Kogasma Partai Demokrat, saat menghadiri konsolidasi partai Demokrat yang diikuti ratusan kader partai berlambang mercy ini di IPHI Lamongan, Kamis (24/1/2019). Sulung dari Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono itu menegaskan pada Pemilu 2019 ini Demokrat lebih berkonsentrasi pada pemilu legislatif, bukan pilpres. Kami akan terus berikhtiar tiga bulan ke depan ini melancarkan berbagai strategi, tentu strategi-strategi yang baik untuk menyentuh langsung akar rumput, dengan harapan dari minggu ke minggu dan bulan ke bulan mendapatkan peningkatan elektabilitas hingga pada akhirnya kami mencapai target, termasuk target kursi parlemen," tutur AHY Disebutkan olehnya, ia datang di wilayah pantura jadi jujugkan dirinya karena wilayah ini berpotensi baik untuk mendongkrak suara Demokrat menyongsong pemilihan umum, terutama pemilu legislatif. "Alhamdulillah saya siang ini bisa datang ke Lamongan menyapa masyarakat dan tentu juga memantapkan konsolidasi partai demokrat dalam rangka menyukseskan caleg kami yang sedang berjuang, utamanya caleg di DPR RI dapil Jatim X Lamongan Gresik disini ada mas Deby Kurniawan," terangnya. Ia juga datang untuk memberikan motivasi tidak hanya untuk ketua Demokrat Lamongan Debby Kurniawan, tapi juga untuk tokoh - tokoh lain dan calon - calon lain yang berjuang untuk menjadi anggota DPR baik di daerah, Provinsi dan Pusat," terangnya. Ia sangat yakin dan optimis bisa membawa partai Demokrat dalam kemenangan di Kabupaten Lamongan, dan mudah mudahan mengantarkan putra putri terbaik, calon - calonnya dapat menduduki parlemen. Ini resmi tujuan utama di Lamongan dan ke Gresik,"kata AHY berapi-api dalam sambutanya. "Karena berdasarkan survei internal kami bahwa kabupaten-kabupaten tersebut memiliki potensi yang baik untuk caleg-caleg kami. Saya ingin datang secara langsung untuk memotivasi dan meyakinkan agar mereka sukses mendapatkan kursi di DPR RI maupun DPRD," ujarnya. Kabupaten/kota di Pantura Jatim, lanjut AHY, memiliki nilai lebih juga sama dengan daerah lainnya. Pertama, dari segi demografis sangat dinamis, kemudian AHY juga ingin meyakinkan bahwa kantong-kantong suara Partai Demokrat dan suporter ayahnya Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) masih terpelihara dengan baik. "Itulah kenapa saya kunjungi kabupaten/kota yang ada di Dapil IX dan X," terang mantan prajurit Kostrad ini. jir

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU