95 Persen Terjual! Tower Kedua GSL

author surabayapagi.com

- Pewarta

Rabu, 17 Jul 2019 19:20 WIB

95 Persen Terjual! Tower Kedua GSL

SURABAYAPAGI-SURABAYA : PT PP Properti Tbk berkomitmen untuk mempersembahkan properti terbaik di Indonesia. Salah satunya diwujudkan melalui proyek Superblok Grand Sungkono Lagoon (GSL) Surabaya. Setelah sukses melakukan serah terima tower pertama, Venetian. Bahkan, bangunan tersebut mendapatkan sertifikasi Green Building kategori Gold dari Green Building Council Indonesia. Kini GSL sedang menyelesaikan tahap akhir struktur tower kedua, yaitu Caspian pada acara topping off ceremony yang dihadiri oleh Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak dan segenap BOD dari PT PP Properti di Grand Sungkono Lagoon dengan tema The Rising Caspian pada Rabu (17/07/2019 ) di Grand Sungkono Lagon Surabaya. Direktur Realty PT PP Properti Tbk Galih Saksono mengatakan " Animo dan antusiasme dari masyarakat terhadap GSL sangat tinggi. Tower pertama Venetian yang diluncurkan pada 2013 telah terjual habis dan kini tower Caspian mencapai 95 persen penjualan sejak diluncurkan kali pertama pada 2015. Hunian vertikal 48 lantai dengan 539 unit dengan bangunan setinggi 177 m itu terkoneksi langsung dengan Lagoon Avenue Sungkono Mall (Laves) di kawasan GSL". Harga unit Caspian dipasarkan dengan harga perdana Rp 21 juta/m2 dan saat ini di pertengahan 2019, dalam kondisi belum serah terima dan mal belum beroperasi, harga sudah mencapai Rp 35 juta/m2. Tidak hanya itu apartemen ini menerapkan teknologi smart home system pertama di Surabaya. Aplikasi ini di pakai untuk mempermudah pemilik apartemen dalam mengontrol fitur - fitur di dalam ruangan dari jarak jauh. ungkap Project Direktur GSL Achmad Soekarno. Rudy Harsono, VP 3 PT. PP Property menambahkan saat press conference " Caspian segera rampung dan kita lakukan serah terima secara bertahap mulai awal 2020 bersamaan dengan beroperasinya Laves Mall. Para penghuni semakin mendapatkan kemudahan yang komplet. Dalam tahun ini kami segera me-launching resmi apartemen ketiga, yaitu Orlin yang masih dalam tahap pre-launch". Potensi investasi saat ini sangat tinggi karena Superblock GSL datang dari karyawan perusahaan-perusahaan nasional dan multinasional yang berada di CBD Surabaya Barat. Dengan kontribusi sebesar 40 persen, dengan total aset tahun ini mencapai 16 Trilliun GSL sangat unggul dan diminati oleh calon pembeli. Tidak hanya itu, dibutuhkan 15 menit menuju Bandara Internasional Juanda, 30 menit menuju Mojokerto, dua jam menuju Solo, dan empat jam menuju Semarang, menjadikan lokasi GSL sangat unggul dan diminati oleh para calon pembeli. Titik Superblock GSL juga pernah dipilih sebagai flag start off ekspedisi tol Trans Jawa yang dipimpin oleh Presiden Joko Widodo serta Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno dan 200 orang lain pada Desember 2018 lalu.noe

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU